Content: / /

Nikmatnya! Wedang Herbal Kunir Putih Cak Farhan Sari Kemuning Lumajang

Kuliner

09 September 2020
Nikmatnya! Wedang Herbal Kunir Putih Cak Farhan Sari Kemuning Lumajang

Cak Farhan dengan Wedang Herbal Kunir Putih Racikannya.

Seduro - Farhan (40) warga Desa Sarikemuning Kecamatan Senduro meramu minuman herbal dari tanaman sekitar untuk metabolisme tubuh. Berbahan dasar kunir putih dengan dicampur tanaman toga lalui disedu panas menjadi minuman hangat dan menyegarkan.

Produk minumannya ini dipasarkan di Kedainya di depan Balai Desa Sari Kemuning. Pembeli hanya merogoh kocek sebesar Rp. 5 ribu.

"Saya namakan Wedang Herbal Kunir Putih mas," ujar pria berkumis dan berjenggot tipis ditemui di warungnya oleh tim lumajangsatu,com.

Menurut dia, dirinya awalnya membuat wedang berbahan dasar kunir putih, kemudian diberi kayu manis dan sejumlah dedauhan seperti cengkeh dan obat lainya.

"Saya belajar dari kyai saya, mengenai manfaat tanaman obat-obatan dari pekarangan rumah," jelasnya.

Dalam sehari bisa melayani puluhan gelas dari para pembeli mulai dari kendaraan roda dua, mobil pribadi dan angkutan umum luar kota.

"Alhamdulillah lancar mas, oh ya. ada yang mau manis bisa pakai gula kelapa dan pasir," terang Farhan.

Para gowesser dan wisatawan dari luar Senduro yang singgah di Kedai Farhan yang awalnya suka es kelapa muda beralih ke wedang Herbalnya. (Ls/red)

Facebook

Twitter

Redaksi