Jadi Langganan Tiap Tahun

924 KK Terendam Banjir Biting Lumajang Masih Alami Trauma

lumajangsatu.com
2 Dusun di Desa Kutorenon jadi langganan banjir setia musim penghujan

Lumajang - Dampak bencana banjir di. desa Kutorenon Kecamatan Sukodono cukup luas, Ada sekitar 924 lebih Kepala Keluarga yang terdampak banjir terdiri dari tiga dusun. Kepala Desa Kutorenon Faisal Rizal menyebutkan bahwa dusun yang terdampak yaitu di Dusun Krajan, Dusun Biting 1 dan Dusun Biting 2.

Pihaknya mengatakan bahwa dari kejadian ini warganya alami trauma ketika debit sungai mulai naik. Ada beberapa warga mulai tadi malam sudah mengungsi di rumah keluarganya. "Padahal warga tersebut tidak terdampak sangking traumanya" Kata dia, Senin (20/12/2021)

Baca juga: Masuk Hari Tenang Pilkada, Alat Peraga Kampanye di Lumajang Langsung Dibersihkan

Sedangkan evakuasi mandiri terus dilakukan mulai tadi pagi dan beberapa hewan ternak sudah dijadikan satu titik untuk pengamanannya. Dia menjelaskan beberapa instansi juga membantu mulai dari BPBD Lumajang sudah menyuplai kebutuhan air bersih untuk masyarakat terdampak banjir di antaranya Dinas Lingkungan Hidup, Satpol PP, dan Damkar.(Ind/yd/red)

Baca juga: Gus Rivqy DPR RI PKB Tekankan Pentingnya Jaga Keharmonisan Sosial Masyarakat Lumajang

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru