Licin & Sering Terjadi Kecelakaan Tunggal

Water Canon Polres Lumajang Bersih Lumpur Jalanan Terdampak Banjir

Penulis : lumajangsatu.com -
Water Canon Polres Lumajang Bersih Lumpur Jalanan Terdampak Banjir
Water Canon Polres Lumajang Bersihkan Lumpur Sisa Banjir di Dusun Biting Desa Kutorenon.

Lumajang - Kapolres Lumajang AKBP Eka Yekti Hananto Seno SH SIK M, Si mengerahkan anggotanya bagian Sat sabhara untuk melakukan penyemprotan di jalan masuk ke Perum Biting dan di Jalan Raya SPBU Wonorejo dengan menggunakan water cannon pasca banjir Senin, (1/3/2021).

Pihaknya melakukan hal tersebut untuk mempermudah para pengguna jalan melintas karena jalanan seusai banjir sangat licin dipenuhi oleh lumpur. Sebelumnya Kapolres telah melakukan bansos guna memenuhi kebutuhan logistik korban banjir.

"Kasihan pengendara kalau lumpur nanti takutnya jatuh, setidaknya sekarang sudah bersih Mbak" Kata Kapolres Lumajang AKBP Eka Yekti.

Pihaknya kemarin juga telah membuat dapur umum guna menyediakan makanan sederhana dan layak, higienis dan bergizi, diatur dalam waktu yang cepat dan tepat. Adapun yang masak di dapur umum ini diwakili oleh Bhayangkari Cabang Lumajang, Polwan, PNS dan Pegawai Honorer Polres Lumajang, dibagi dalam beberapa regu secara bergantian. (ind/ls/red)

Editor : Redaksi

STKIP PGRI Lumajang

Himatika ALJABAR Sukses Menggelar Mathematics Competition (THETON) 14

Lumajang - Kompetesi Matematika tingkat SMA/MA/SMK se-Tapal Kuda merupakan ajang kompetisi tahunan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Matematika HIMATIKA ALJABAR STKIP PGRI Lumajang. Tujuan diadakan kompetisi Matematika ini selain untuk meningkatkan minat dan prestasi siswa dalam bidang matematika juga untuk mengasah mental dan daya juang siswa. Tahun ini, kompetisi Matematika acara diselenggarakan pada tanggal 25 Februari 2025 di Aula STKIP PGRI Lumajang, dengan diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai sekolah di wilayah Tapal Kuda yang meliputi Banyuwangi, Bondowoso, Jember, Lumajang, Situbondo, probolinggo dan pasuruan.