Thoriqul Haq Anggota DPRD Jatim Kecam dan Kutuk Pembunuhan Sadis Salim Kancil

Penulis : lumajangsatu.com -
Thoriqul Haq Anggota DPRD Jatim Kecam dan Kutuk Pembunuhan Sadis Salim Kancil

Lumajang (lumajangsatu.com) - Pembunuhan sadis aktivis tambang Salim Kancil warga selok Awar-Awar Kecamatan Pasirian menuai banyak kecaman. Thoriqul Haq, anggota DPRD Jawa Timur dari fraksi PKB mengutuk keras pembunuhan keji yang dilakukan didepan umum.

"Saya mengutuk keras pembunuhan Salim Kancil yang dilakukan secara keji dan saya meminta polisi mengungkap aktor intelektual dibalik aksi sadis itu," ujar Thoriq kepada lumajangsatu.com, Senin (28/09/2015).

Thoriq juga meminta Pemkab Lumajang dan Pemprov Jatim tidak tinggal diam dengan penambangan pasir pantai yang jelas-jelas illegal. Polisi juga diminta menangakp para pelaku penambangan illegal karena hal itu adalah aktivitas kriminalitas murni seperti pencurian sapi.

"Penambangan pasir pinggir pantai adalah illegal, sehingga kami mendesak polisi, pemkab Lumajang dan Pemprov Jatim mengambil tindakan tegas pada pengrusakan alam itu," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Tag
Polisi Himbau Selalu Berhati-hati

Kecelakaan Beruntun di Sukosari Lumajang Melibatkan Truk dan Bus Madjoe Berlian

Lumajang - Kecelakaan beruntun terjadi di jalan Raya Desa Sukosari Kecamatan Jatiroto Kabupaten Lumajang, Kamis (24/10/2024). Dalam video yang beredar luas, kecelakaan melibatkan sejumlah kendaraan bus dan truk. Bahkan, satu truk sampai terguling keluar dari bahu jalan. Video yang beredar juga memperlihatkan satu korban meninggal ditempat dengan tubuh hancur akibat tergencet body truk.

Monitoring dan Evaluasi

Dikunjungi Asdep PMPB, Lumajang Jadi Percontohan Penanggulangan Bencana

Lumajang - Dalam rangka penyerapan pandangan serta evaluasi dan monitoring pasca bencana erupsi semeru pada tahun 2021 lalu, Tim Asisten Deputi Pemberdayaan Masyarakat dan Penanggulangan Bencana (Asdep PMPB) melaksanakan kunjungan ke Kabupaten Lumajang. Kegiatan tersebut disambut dengan hangat oleh Pj. Bupati Lumajang Indah Wahyuni yang bertempat di Ruang Mahameru, Kamis (24/10/2024).