Santunan Kematian Rp 1 Juta, Jadi Program Unggulan A-RIF

Penulis : lumajangsatu.com -
Santunan Kematian Rp 1 Juta, Jadi Program Unggulan A-RIF
Lumajang- Salah satu program unggulan dari pasangan nomor urut dua, Agus Wicaksono-KH. Adnan Syarif (A-RIF) adalah memberikan santunan kematian Rp. 1 juta bagi warga Lumajang yang meninggal dunia.

Agus Wicaksono mengatakan, hasil data angka kematian di Lumajang bagi masyarakat miskin dan laju kelahiran sangat imbang. Apalagi, program keluarga berencana (KB) sangat sukses dengan sejumlah terobosan sangat baik.

"Santunan ini sangat tepat sasaran, karena sangat membantu bagi keluarga yang ditinggalkan, apalagi dari keluarga tidak mampu," ungkapnya.Jum'at (17/05/2013).

Lanjut dia, santunan kematian merupakan salah satu terobosan konsep dalam meng-asuransikan masyarakat Lumajang. Namun, ini bukan dalam bentuk profit, melainkan sosial budaya.

"Orang meninggal adalah musibah, kalau orang kecelakaan luka dan meninggal mendapat asuransi, ini konsepnya demikian," ungkapnya.

A-RIF dalam bantuan santunan Rp. 1 Juta bukan dimaksudkan negatif, tetapi positif. Apalagi, kultur masyarakat Lumajang sebagian besar dari Nahdlatul Ulama (NU) dengan tradisi tahlilah.

"Ini sangat membantu sekali bagi masyarakat Lumajang," ujar KH. Adnan Syarif, Pengasuh Ponpes Syarifudin, Wonorejo-Kedungjajang.

Bila ditakdirkan terpiliha, A-RIF berjanji akan mengalokasikan dalam APBD 2014 bersama 26 program yang merupakan aspirasi masyarakat.

"Program A-RIF bukan janji, karena ini aspirasi dari bawah, konsep bottom UP bagi pemerintah sangat pas," pungkas mantan Ketua DPRD Lumajang itu.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Tag
Diperkirakan Sudah 91,80 Persen

Dam Boreng Hampir Rampung, Air Akan Aliri Ratusan Hektar Persawahan di Lumajang

Lumajang - Pemerintah melalui Dinas Pekerjaan Umum Sumber Daya Air (PU SDA) Provinsi Jawa Timur terus mempercepat proses pembangunan Dam Boreng. "Secara keseluruhan kegiatan dari rencana kumulatif 91,80 persen realisasi sampai dengan 15 Desember 2024 86,12% jadi ada keterlambatan sekitar 5%," ungkap Annas Wibowo PPK Pekerjaan Rehabilitasi Dam Boreng dari Dinas PU SDA Prov. Jatim saat dikonfirmasi, Kamis (19/12/2024).

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.