Ali Melon dan Demy Bersama TA-AL Ikut Populerkan Salam Jari L I Like Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Ali Melon dan Demy Bersama TA-AL Ikut Populerkan Salam Jari L I Like Lumajang

Lumajang (lumajangsatu.com) - Penyanyi Lumajang Ali Melon dan artis Banyuwangi Demy ikut populerkan salam "L" I Like Lumajang. Bersama Taufiq Adelia Ciby admin grup Tongkrongan Arek-Arek Lumajang (TA-AL) berfoto salam jari "L" I Like Lumajang.

TA-AL dalam setiap kesempatan terus mempopulerkan salam "L" I Like Lumajang dan menyebarkan foto melalui media sosial. Salam "L" I Like Lumajang adalah sarana promosi untuk mengenalkan Lumajang dengan segala potensinya.

"Kalau ada yang berfoto "L" itu pasti Lumajang, makanya kita dan anggota terus promosikan salam "L" I Like Lumajang," ujar Taufiq kepada lumajangsatu.com, Minggu (08/05/2016).

Dalam beberpa minggu terakhir salam "L" I Like Lumajang menjadi ramai di media sosail. Banyak masyarakat Lumajang baik perseorangan maupun kelompok ikut mempopulerkan salam "L" I Like Lumajang.

"I Like Lumajang, saya suka Lumajang, saya cinta Lumajang, Lumajang sangat kaya dan banyak objek wisata di Lumajang yang istimewa dan luar biasa," terang Syahwal salah seorang pemuda Lumajang.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Tag
Agar Berikan Kenyaman Bagi Pengunjung

Konflik Pengelolaan Wisata, Pemkab Lumajang Tutup Operasional Grojogan Sewu Pronojiwo Lumajang

Lumajang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang, Jawa Timur mengumumkan penutupan sementara untuk destinasi wisata alam Grojogan Sewu. Sedangkan wisata Tumpak Sewu dalam pendampingan Pemerintah Daerah Kabupaten Lumajang, melalui Surat Nomor 500.13/SD/427.12/2025. Langkah ini diambil sebagai upaya menciptakan keamanan, ketertiban, serta meningkatkan pengelolaan pariwisata yang lebih baik dan berkelanjutan di Lumajang.