Kelas Inspirasi, Ikut Populerkan Salam Jari L I Like Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Kelas Inspirasi, Ikut Populerkan Salam Jari L I Like Lumajang

Lumajang (lumajangsatu.com) - Kelas Inspirasi Lumajang (KIL) menggelar pamaran kelas inspirasi di Alun-alun Lumajang, Minggu (15/05/2016). Kegiatan pameran menampilkan pameran foto, Photo booth, bazar horee dan sejumlah penampilan dari anak muda Lumajang.

"Ini adalah pameran KILumajang untuk pertama kalinya di Alun-alun Lumajang bersamaan dengan Car Free Day (CFD)," ujar Rosha salah seorang panitia pameran KILumajang.

Acara pameran KILumajang menampilkan sejumlah tarian tradisonal dari RAKA Lumajang seperti tari pasir dan sejumlah permainan tradisonal. Tak lupa, anak-anak muda Lumajang itu ikut mempopulerkan salam jari "L" I Like Lumajang.

"I Like Lumajang, kita cinta Lumajang, kita suka Lumajang, Lumajang harus maju pendidikannya agar Lumajang tidak tertinggal dari daerah lain," jelasnya.

KILumajang merupakan sebuah komunitas yang melakuan aksi mengajar di sekolah pinggiran. Anggotanya dari berbagai profesi, yang nantinya akan bercerita tentang profesinya masing-masing guna memberikan motivasi bagi siswa sekolah dasar agar semangat dalam belajar.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Miliki Bahan Baku Melimpah

Warga Pundungsari Lumajang Produksi Kripik Nangka dan Rambak Pisang Kualitas Premium

Lumajang - Desa Pundungsari di Kecamatan Tempursari memiliki kawasan subur dengan potensi pertanian yang melimpah. Warga Pundungsari memperkenalkan salah satu produk unggulannya yakni Keripik Nangka dan Rambak Pisang. Produk ini diproduksi oleh Amrita, sebuah usaha mikro kecil menengah (UMKM) yang berlokasi di Dusun Sukosari, Desa Pundungsari. Berkat inovasi dan dedikasi, produk ini menjadi pilihan camilan sehat dan lezat yang diminati masyarakat.

Telan Anggaran Besar

Lumajang Siap Jalankan Program Prioritas Makan Bergizi Gratis Presiden Prabowo

Lumajang - Penjabat (Pj.) Bupati Lumajang Indah Wahyuni (Bunda Yuyun)  menyatakan dukungannya terhadap program makan bergizi gratis yang menjadi andalan Presiden Prabowo Subianto. Hal ini disampaikan usai menghadiri rapat koordinasi di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Selasa (7/1/2025), yang dipimpin oleh Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan.