Peringati Harkitnas, Ikatan Mahasiswa Lumajang di Malang Gelar Napak Tilas Situs Biting

Penulis : lumajangsatu.com -
Peringati Harkitnas, Ikatan Mahasiswa Lumajang di Malang Gelar Napak Tilas Situs Biting

Lumajang (Lumajangsatu.com) Ikatan Mahasiswa Lumajang di Malang mengadakan kegiatan Napak Tilas di Situs Biting dengan tema Lestarikan Aset Sejarah Bangsa (Situs Biting) dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-108, Minggu (22/05/2016). Kegiatan tersebut diikuti oleh Study Club Sejarah (SCS) SMA Negeri 3 Lumajang dan Komunitas Indonesia Sahabat Dunia (ISD).

Pemateri dalam kegiatan ini adalah Bapak Sugio yang merupakan wakil pengurus makam Biting. Para peserta diajak keliling ke setiap oyek yak ada di Situs Biting dengan benteng yang dikelilingi sungai.  

saya merasa bangga dan gembira dengan adanya kegiatan seperti ini karena masih ada genersi muda yang peduli dengan peninggalan bersejarah di kota yang kita cintai ini ujar bapak sugio.

Sementara itu,  ketua pelaksana Napak Tilas Verdy Firmantoro mengatakan kegiatan ini bemulah dari inisiatif mahasiswa Lumajang yang melihat teman-teman pemuda kurang peduli terhadap sejarah kotanya. Selain itu, banyak peninggalan bersejarah di Lumajang yang belum diketahui oleh khalayak luas.

Saya sangat bangga dengan pemuda-pemuda yang hadir dalam kegiatan ini, semoga pemuda-pemuda Lumajang dapat menjadikan Situs Biting sebagai obyek wisata sejarah andalan Kabupaten Lumajang ujar wisudawan lulusan terbaik UB tersebut.

Perlu diketahui bahwa Verdy Firmantoro menggagas kegiatan ini tidak sendirian tapi dibantu rakan-rekannya yakni Niken dan Adam Moca dari UNISMA, M. Azis dari UIN Malang dan Miko, Rizal dari UB. Mereka bahu membahu untuk mengadakan kegiatan ini untuk membangkitkan semangat para pemuda khususnya di Lumajang.(Red)

Jurnalis Pelajar: M. Dandy Kris Indrawan SCS SMAGA

Editor : Redaksi

Tag
Prestasi Membanggakan

Ponpes Darun Najah Lumajang Juara 2 Implementasi Pesantren Sehat Tingkat Jatim 2024

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali mengukir prestasi membanggakan melalui Pondok Pesantren Darun Najah yang meraih Juara 2 Implementasi Pesantren Sehat IKI PESAT Jatim Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2024. Penghargaan bergengsi tersebut diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur dan Kepala Dinas Kesehatan Jawa Timur pada peringatan Hari Kesehatan Nasional Jawa Timur, yang digelar pada Kamis (21/11/2024).

Pelaku Pembacokan Berhasil Diringkus

Polres Lumajang Dalami Motif Pembunuhan di Kebun Tebu Ranuyoso Lumajang

Lumajang - Tidak sampai 12 jam, Polres Lumajang berhasil meringkus meringkus pelaku pembunuhan terhadap Munaryo (48) yang terjadi di kebun tebu desa Wates Wetan, kecamatan Ranuyoso, pada Senin (25/11/2024). Pelaku yang berinisial SHR (36) ditangkap tanpa perlawanan di rumahnya di desa Penawungan Kecamatan Ranuyoso. Polisi masih mendalami aksi pembunuhan tersebut.

Berasal dari 6 Kasus Narkoba dalam 14 Hari

Berbahaya, Polres Lumajang Ungkap Puluhan Ribu Butir Pil Anjing

Lumajang - Peredaran Narkoba dan obat keras berbahaya (Okerbaya) menjadi musuh bersama. Peredaran obat berbahaya tersebut tidak hanya wilayah perkotaan, tetapi juga sudah masuk ke pedesaan dengan menyasar anak muda dan juga anak-anak sekolah. Dalam upaya memberantas peredaran narkoba, Polres Lumajang berhasil mengungkap enam kasus penyalahgunaan narkoba dan obat-obatan terlarang jenis Okerbaya dalam kurun waktu 14 hari, terhitung sejak tanggal 5 hingga 19 November 2024.