Serunya Lomba Balap Karung Mini Meriahkan HUT RI 72

Penulis : lumajangsatu.com -
Serunya Lomba Balap Karung Mini Meriahkan HUT RI 72
Lomba Balap Karung Mini di Desa Pagowan

Lumajang (Lumajangsatu.com) - Perlombaan memang sudah jadi ritual rutin masyarakat merayakan HUT Republik Indonesia. Tapi, lomba balap dalam karung di Desa Pagowan, Kecamatan Pasrujambe, Kabupaten Lumajang, jadi pembeda lomba-lomba di peringatan HUT RI ke-72 tahun ini.

Lomba balap dalam karung memang jadi salah satu jenis lomba yang masih tergolong langka dan cukup menarik perhatian masyarakat. Pasalnya, peserta harus dimasukkan ke dalam karung dengan hanya kelihatan wajahnya dan bagian atas karung ditali.

Untuk pengamanan, peserta diwajibkan menggunakan helm, karena peserta balap karung kemungkinan besar akan terjatuh saat berlari. Selain itu, setiap peserta harus memiliki pendampingnya untuk mengarahkan dan menolong saat jatuh.

Krisna, salah satu panitia lomba dari KKN UNMUH Malang menuturkan, lomba-lomba yang ada diperuntukkan bagi anak-anak, remaja, dewasa sampai orang tua. Sejumlah lomba yang sudah berjalan antara lain pertandingan pukul balon, balap karung pake helm, lomba tempeh. Untuk hari ini ada sepak bola contong sama suap pisang. Trus ada lomba ngedot, panjang pinang, dan lain-lain

Ada pula lomba makan krupuk yang seakan jadi lomba wajib tujuh belasan, juga lomba pecah balon dan pecah air. Khusus untuk lomba voli lumpur yang telah berlangsung, ternyata mendapat animo yang sangat besar dari dalam dan luar dusun. "Banyak pengguna jalan yang menyempatkan diri menonton karena kebetulan lokasi lapangan atau sawah ada di tepi jalan," kata Krisna, Selasa (10/8).

Selain itu, lomba-lomba yang masih akan berlangsung pekan depan di antaranya mewarnai dan menggambar. Sejumlah hiburan turut disediakan seperti kesenian , pentas tari,  dan Koesplusan bagi bapak-bapak. "Pada malam HUT RI nanti akan diadakan juga malam tirakatan dengan renungan mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur," ujar Dia.(In/red)

Editor : Redaksi

Tag
Prestasi Membanggakan

Ponpes Darun Najah Lumajang Juara 2 Implementasi Pesantren Sehat Tingkat Jatim 2024

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali mengukir prestasi membanggakan melalui Pondok Pesantren Darun Najah yang meraih Juara 2 Implementasi Pesantren Sehat IKI PESAT Jatim Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2024. Penghargaan bergengsi tersebut diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur dan Kepala Dinas Kesehatan Jawa Timur pada peringatan Hari Kesehatan Nasional Jawa Timur, yang digelar pada Kamis (21/11/2024).

Pelaku Pembacokan Berhasil Diringkus

Polres Lumajang Dalami Motif Pembunuhan di Kebun Tebu Ranuyoso Lumajang

Lumajang - Tidak sampai 12 jam, Polres Lumajang berhasil meringkus meringkus pelaku pembunuhan terhadap Munaryo (48) yang terjadi di kebun tebu desa Wates Wetan, kecamatan Ranuyoso, pada Senin (25/11/2024). Pelaku yang berinisial SHR (36) ditangkap tanpa perlawanan di rumahnya di desa Penawungan Kecamatan Ranuyoso. Polisi masih mendalami aksi pembunuhan tersebut.

Berasal dari 6 Kasus Narkoba dalam 14 Hari

Berbahaya, Polres Lumajang Ungkap Puluhan Ribu Butir Pil Anjing

Lumajang - Peredaran Narkoba dan obat keras berbahaya (Okerbaya) menjadi musuh bersama. Peredaran obat berbahaya tersebut tidak hanya wilayah perkotaan, tetapi juga sudah masuk ke pedesaan dengan menyasar anak muda dan juga anak-anak sekolah. Dalam upaya memberantas peredaran narkoba, Polres Lumajang berhasil mengungkap enam kasus penyalahgunaan narkoba dan obat-obatan terlarang jenis Okerbaya dalam kurun waktu 14 hari, terhitung sejak tanggal 5 hingga 19 November 2024.