Kuliner Lumajangan.

Warung Riduwan Rawon Legendaris Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Warung Riduwan Rawon Legendaris Lumajang
Sajian Rawon Warung Riduwan (Foto By: Indana)

Tempeh (Lumajangsatu.com) - Salah satu rawon yang sudah malang melintang dengan resep yang terjaga adalah Rawon Pak.Riduwan . Sudah ada sejak tahun 1978, lokasinya berada di Tempeh Lor depan Gedung Guru. Salah satu yang begitu khas di sini adalah empal srundeng yang membuatmu ketagihan dan pengen balik lagi saat jelajah Lumajang.

Rawon ini, seolah sudah melekat dibenak masyarakat yang kebetulan melintas di wilayah Tempeh-Lumajang. Menjadi kuliner andalan pengendara yang melewati. Rasanya sudah menjadi hal yang wajib, bagi mereka untuk mampir di Warung Riduwan.

Sang pemilik menceritakan sebelum membuka usaha ini dia bekerja sebagai sopir. Awal pertama membuka warung bukan hanya rawon saja yang dijual melainkan, nasi pecel dan goreng-gorengan.

Riduwan sang pemilik mengaku, yang membuat usahanya laris hingga saat ini dia terus mempertahankan resep makanannya dan harganya juga murah.

"Harga rawon disini murah mbak, mungkin itu yang menjadi daya tarik pelanggan kami" ujar bapak empat anak itu.

Rawon ini cukup berbeda dari rawon lainnya. Biasanya daging sapi dipotong-potong kecil, kemudian dicampur kuah serta taoge.

Sedangkan di Warung Riduwan daging sapi berbentuk empal ini terlihat mendominasi di atas piring. Tiga lapis daging empal yang terbumbuhi tersendiri tidak terjun langsung di dalam kuah rawon.

Untuk kuah rawon sendiri cukup segar dinikmati. Rasa keluwek berpadu dengan sambal dan toge sangat cocok sekali di hidangkan. Ditambah daging empal yang sangat empuk menambah nilai plus pada warung ini.

"Saya tetap mempertahankan resep makanan mulai awal membuka hingga saat ini" ujar dia.(Ind/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.