Lumajang (lumajangsatu.com) - H. Thoriqul Haq MML, Bupati Lumajang ingin menjadikan beras organik sebagai pertanian unggulan. Saat ini, sudah ada sekitar 40 hektar lahan pertanian organik yang sudah menghasilkan beras organik.
Tantangannya memang pada luasan lahan yang masih sangat minim. Namun, pemerintah akan mendorong para petani di Lumajang untuk mengembagkan lahan pertanian organik, karena permintaannya semakin meningkat.
Baca juga: Asosiasi BPD se-Lumajang Bertemu H. Rofiq Anggota DPRD Jatim
"Saat ini masyarakat semakin sadar tentang kesehatan, sehingga hasil pertanian organik sangat diminati," jelas Thoriqul Haq, Minggu (21/07/2019).
Baca juga: MPM Desak BK DPRD Segera Clearkan Beredarnya Foto Mesra Mirip Ketua Dewan Lumajang
Pasar beras organik mulai banyak, tapi tinggal ketersediaan lahan organik yang masih sangat sedikit. Jika di Lumajang lahan pertanian organik semakin banyak, maka Lumajang bisa jadi sentra beras organik dan hasil pertanian organik.
"Pertanian Lumajang sangat menjanjikan, kita ingin jadi penghasil prodak pertanian organik," tutur pria yang akrab disapa cak Thoriq itu.
Baca juga: KPU Mulai Distribusikan Logistik Pilkada Lumajang 2024
Di Lumajang masih banyak lahan yang organik, karena cara pemupukannya sama sekali tidak menggunkan pupuk kimia. Ada pisang, beras, gula merah organik dan tinggal dicarikan pasanya agar semakin banyak petani yang beralih menjadi petani organik.(Yd/red)
Editor : Redaksi