Dua Puluh Satu PPK Distribusikan Surat Suara Ke Dua Ratus Lima Desa di Lumajang

lumajangsatu.com
Distribusi-Surat-Suara-PPK-PPS(Rokhmad/lumajangsatu.com)

Baca juga: Denny Caknan Sukses Menghibur Pendukung Paslon 02 Indah-Yudha di Stadion Semeru Lumajang

Lumajang(lumajangsatu.com)- Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden tinggal satu hari lagi, 21 Panitia Pemilu Kecamatan (PPK) distribusikan surat suara ke 205 Desa, Selasa (08/07/2014) pagi. Pasalnya menurut tahapan pemilu surat suara harus sudah sampai di PPS pada siang ini.

Menurut informasi yang berhasil dihimpun lumajangsatu.com, ratusan ribu surat suara sudah dapat dipastikan berada di Kantor PPS paling lambat pukul 14.00 WIB siang, sehingga sesampainya surat suara di PPS setempat masih harus di lakukan pembagian per TPS.

Muhammad Hamedi, Ketua PPK Ranuyoso, mengatakan, KPU Lumajang mengirimkan surat suara ke PPK pada senin (07/07) kemaren, dan harusĀ  didistribusikan ke PPS sesegera mungkin. "Kita kirim surat suara pada siang ini, untuk memudahkan pelaksanaan pemilu 09 Juli besok," ungkapnya.

Sementara menurut divisi logistik dan keuangan PPK Ranuyoso, Yuyun Farida, mengatakan, pendistribusian surat suara ke 11 PPS selesai pada pukul 14.00 WIB. "Baru selesai pukul 02.00 siang mas,".(Mad/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru