Baca juga: Kawasan Pertanian Bawang Merah di Lumajang Terus Diperluas Lewat Intervensi DBHCHT
Lumajang (lumajangsatu.com) - Setelah dilakukan pemilihan secara demokratis akhirnya terpilih dua tuwowo dari sub blok Timur dan Barat. Sub blok Barat terpilih Mat Kupal dan sub blok Timur terpilih Sugiman.
Dalam pemilihan yang seperti pemilihan Bupati tersebut Mat Kupal dari sub blok Barat memperoleh 24 suara, Karyo mendapatkan suara 20 dengan total pemilih sah 44 orang. Sedangkan blok Timur Sugiman memperolah suara 27 dan Subari mendapatkan suara 13 dengan suara sah 41 suara.
"Alhamdulillah pemilihan tuwowo berjalan dengan lancar, sudah terpilih dua orang dari dua sub blok dan telah disetujui oleh semua calon dan semua warga," ujar H. Birrul Mustofa ketua panitia pemilihan, Selasa (05/05/2015).
Sementara itu, H. Faisal Rizal Kepala Desa Kutorenon berharap kepada para calon yang secara resmi sudah terpilih menjadi tuwowo bisa bekerja dengan baik. Tidak ada kalah dan menang namun pemiliha tuwowo adalah kemenangan dari warga Kutorenon khususnya para petani.
"Ini adalah kemenangan dari semua warga Kutoreneon dan saya minta kepada yang terpilih untuk segera bekerja dengan baik dalam memberikan pelayanan," paparnya.
Sementara itu, Imron salah seorang warga yang hadir menyambut antusias dengan sudah terpilihnya dua orang tuwowo itu. "Saya senang acaranya bisa berjalan dengan lancar dan sudah ada tuwowo yang terpilih," jelasnya.(Yd/red)
Editor : Redaksi