Hati-Hati Rek..!!! Pacaran di Hutan Jati Pantai Bambang, Rawan Jadi Korban Pemalakan

lumajangsatu.com

Lumajang(lumajangsatu.com) - Kerawanan aksi kejahatan di Obyek Wisata di Pantai Bambang Pasirian diawasi oleh aparat kepolisian. Salah satunya, aksi perampasan barang berharga milik pasangan muda-mudi yang asyik berpacaran di hutan jati.

"Salah satu kerawanan, biasanya ada anak pacaran di hutan jati jadi korban perampasan ponsel atau dimintai uang," ujar Kasubag Humas Polres Lumajang, Ipda Gatot Budi Hartono, Selasa(21/7).

Baca juga: Ponpes Darun Najah Lumajang Masuk 3 Besar Lomba Implementasi Pesantren Sehat Jatim

Bagi Gatot, aksi kenakalan remaja yang berkelompok dengan melakukan aksi perampasan dan minta-minta uang ke korbannya sering dikeluhkan. Selain itu, aksi pencopetan di pinggir pantai saat korban lagi asyik jalan-jalan.

Baca juga: Kecelakaan Beruntun di Sukosari Lumajang Melibatkan Truk dan Bus Madjoe Berlian

"Ini juga kita pantau, bahkan anggota berpakaian preman disebar," paparnya.

Baca juga: Pasar Murah di Senduro Bagian Upaya Pengendalian Inflasi Lumajang

Polisi juga melakukan pemantauan di pantai wotgalih, Pantai Watu Godek, Gede dan TPI Tempursari hingga lebaran plus tujuh.(ls/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru