Berasal dari Aspirasi Rakyat
Dukung Peningkatan IPM dan RLS, Fraksi PDI Perjuangan Lumajang Gagas Beasiswa Gotong Royong
Lumajang - Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Lumajang melakukan kinerja fraksi selama tahun 2025. Fraksi PDI Perjuangan Lumajang melakukan banyak kegiatan seperti membantu UMKM, pelatihan, pembangunan jalan lingkungan, pembangunan sarana ibadah, sarana Pendidikan dan lainnya. Kegiatan tersebut bersumber dari aspirasi masyarakat saat melakukan serap aspirasi (reses).
Kemudian, dari serap aspirasi tersebut direalisasikan dalam bentuk program lewat program pokok pikiran (pokir) DPRD Kabupaten Lumajang tahun 2025. Adapula beberapa program yang didorong oleh Fraksi PDI Perjuangan agar menjadi prioritas oleh Pemerintah kabupaten Lumajang seperti dibidang Pendidikan dan Kesehatan.
"Kita serap aspirasi dan kita realisasikan lewat program pokir DPRD Kabupaten Lumajang," jelas H. Bukasan S.Pd,. MM, Ketua Fraksi DPRD Kabupaten Lumajang, Minggu (04/01/2026).
Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan kabupaten Lumajang menyatakan pada tahun 2026, Fraksi PDI Perjuangan akan menggagas dan memperjuangkan program beasiswa gotong royong. Dimana, beasiswa tersebut akan dialokasikan lewat dana Pokir DPRD yang akan diberikan kepada mahasiswa Lumajang yang kuliah di kampus Lumajang.
Dinamakan beasiswa gotong royong, karena beasiswa tidak penuh karena juga melibatkan peran orang tua mahasiswa. Semisal beasiswa hanya menanggung biaya UKT (Uang Kuliah Tunggal). Sedangkan biaya lain-lainnya ditanggung oleh orang tua mahasiswa.
"Beasiswa gotong royong ini menyasar orang tua dengan ekonomi menengah yang anaknya tidak masuk dalam katagori penerima bantuan Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah," jelas Supratman.
Munculnya beasiswa gotong royong juga berasal dari aspirasi masyarakat Lumajang. Pasalnya, banyak mahasiswa Lumajang yang kuliah di kampus Lumajang membutuhkan beasiswa meskipun bukan beasiswa penuh.
Program beasiswa gotong royong ini juga ingin membantu meningkatkan Indek Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Lumajang. Tak hanya itu, dari data BPS, pada tahun 2025 Rata-rata lama sekolah (RLS) penduduk berusia 25 tahun ke atas di Lumajang sebesar 7,28 dan berada diurutan ke-31 dari 38 Kabupaten/Kota se-Jawa Timur.
"Kita akan terus tingkatkan kinerja anggota fraksi PDI Perjuangan guna mendukung pembangunan Lumajang yang lebih baik lagi," pungkasnya.(Yd/red)
Editor : Redaksi