Lumajang (lumajangsatu.com) - Satreskrim Polres Lumajang berhasil menagkap 1 dari dua tersangka begal yang beraksi di sekitaran jalan raya Klakah. Terakhir, pelaku inisial ASF (20) warga Tegalrandu Kecamatan Klkah membegal di jalan Prayuana kepada seorang perempuan.
"Modusnya dengan membuntuti korban dan saat sampai dijalan yang sepi langsung menodongkan sejnjata tajam, karena korbannya perempuan maka sepedanya diberikan begitu saja," ujar AKP Tinton Yudha Riambodo SIK, Kasatreskrim Polres Lumajang, Rabu (16/12/2015).
Baca juga: Kelompok Tani Cipta Jasa Dawuhan Wetan Serahkan Bantuan Korban Erupsi Semeru Lumajang
Polisi berhasil mengamankan barangbukti berupa sepeda motor Vario warna putih milik korban dan pelaku. Polisi juga menyita HP milik korban yang diberikan pelaku kepada istrinya.
Baca juga: Dukung Peningkatan IPM dan RLS, Fraksi PDI Perjuangan Lumajang Gagas Beasiswa Gotong Royong
"Jadi HP hasil kejahatan ini diberikan oleh pelaku kepada istrinya," terang Tinton.
Saat ini polisi terus melakukan pengejaran kepada teman pelaku yang sudah dikethui identitasnya. Polisi juga memberikan atensi khusus pada aksi kejahtan begal yang meresahkan warga dan pelaku semakin nekat dengan mengambil dising bolong.
Baca juga: PDI Perjuangan Lumajang Rilis Kinerja Fraksi DPRD Selama Tahun 2025
"Kita sedang kejar satu pelaku lagi, dan kita berikan atensi khusus pada aksi kejahatan begal yang memang meresahkan warga," pungkasnya.(Yd/red)
Editor : Redaksi