Lumajang(lumajangsatu.com) - Sebuah petromax kuno masa perjuangan juga akan menghiasi pagelaran "Loemadjang Djaman Doeloe" di Alun-alun Lumajang, Jum'at(18/12) malam. Puluhan Petromax yang juga dikenal dengan sebutan "Setrongkeng" akan menghiasai di arena Leomadjangdjadoel.
"Ya ini hasil dari mengumpulkan dari koleksi teman-teman," ujar Sarwo Darmono, salah seorang pengiat seni di Lumajang.
Baca juga: Kelompok Tani Cipta Jasa Dawuhan Wetan Serahkan Bantuan Korban Erupsi Semeru Lumajang
Selain Petromax juga ada lampu yang terbuat dari botol dengan menggunakan minyak kelapa. Sehingga, kesan Loemadjang Djaman Doeloe akan terasa di Halaman Aloen-Aloen Lumajang.
Baca juga: Dukung Peningkatan IPM dan RLS, Fraksi PDI Perjuangan Lumajang Gagas Beasiswa Gotong Royong
"Ya mas, ini kita potongin biar nanti botol bisa digunakan sebagai lampu kuno," jelasnya. (ls/red)
Baca juga: PDI Perjuangan Lumajang Rilis Kinerja Fraksi DPRD Selama Tahun 2025
Editor : Redaksi