Pelayan Bakso

Devi Karyawan Cantik Bakso Firoh Pejuang Kuliah

lumajangsatu.com
Devi Jayanti Karyawan Bakso Firoh

Lumajang (Lumajangsatu.com)- Kecantikan karyawan Bakso Firoh ini menjadi daya tarik pengunjung yang datang beralamatkan di Jalan Raya Nogosari, RT.05/RW.06, Dusun Krajan, Desa Mangunsari,Kecamatan Tekung, Kabupaten Lumajang.

Devi Jayanti nampak terampil meracik bakso pesanan pelanggan. Dara cantik berusia 18 tahun ini mengaku hanya ingin membantu perekonomian keluarga serambi mengisi waktu kosongnya sebelum memasuki bangku perkuliahan.

Baca juga: Masuk Hari Tenang Pilkada, Alat Peraga Kampanye di Lumajang Langsung Dibersihkan

"Sambil menunggu masuk perkuliahan ada, jadi saya bekerja disini" paparnya.

Ternyata dia kerja untuk kuliah, bukan kuliah untuk bekerja. Semangat dia tak gentar untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, meskipun bekerja sebagai karyawan bakso.

Baca juga: Denny Caknan Sukses Menghibur Pendukung Paslon 02 Indah-Yudha di Stadion Semeru Lumajang

"Karena ilmu itu penting dan perempuan harus cerdas" ujarnya.

Bekerja sambil kuliah adalah pilihan yang tepat untuk mengantisipasi hal tersebut. Faktanya mahasiswa yang kuliah sambil bekerja dalam menyelesaikan studynya banyak yang lebih unggul di bandingkan dengan mereka yang kesehariannya seperti kupu-kupu (kuliah pulang-kuliah pulang).

Baca juga: Gus Rivqy DPR RI PKB Tekankan Pentingnya Jaga Keharmonisan Sosial Masyarakat Lumajang

Keputusan untuk bekerja sambil kuliah memang menimbulkan beberapa risiko, dengan tingkat yang berbeda sesuai dengan pekerjaan yang di geluti. Bagi kalian diluar sana yang sedang kuliah sambil bekerja, terus semangat yah ?(Ind/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru