Ingin Dekat Dengan Masyarakat, Kapolres Lumajang Akan Blusukan ke Desa

Penulis : lumajangsatu.com -
Ingin Dekat Dengan Masyarakat, Kapolres Lumajang Akan Blusukan ke Desa
Lumjang(lumjangsatu.com)- Kapolres Lumajang AKBP Singgamata SIK akan melakukan blusukan ke desa-desa, untuk lebih mendekatkan polisi kepada masyarakat. Jika dulu polisi mengundang warga, namun kali ini polisi akan turun dan akan berbincang dengan warga.

"Kita akan mengagendakan trun menyapa langsung masyarakat, untuk lebih mendekatkan polisi dengan warga di desa-desa,' ujar Kapoles kepada lumajangsatu.com, Selasa (21/01/2014).

Saat itulah, warga bisa menyampikan unek-unek dan bisa memberi masukan langsung kepada Kapolres, jika ada penanganan kasus yang mandek atau adanya oknum polisi yang ikut membekingi sebuah tindak kriminalitas. "Warga bisa menyampikan kepada saya langsung, atau para kasat dan kapolsek, mungkin ada perkara yang madek atau lainnya," jelasnya.

Rencananya, acara blusukan akan dilakukan satu minggu sekali di setiap desa se-Kabupaten Lumajang. Namun, kegiatan tersebut baru bisa dimulai pada minggu depan, karena hari ini masih banyak agenda kepolisian.

"Rencanya setiap kamis malam, namun kita masih menunggu desa mana yang siap dan menunggu masukan Kapolsek," ungkap Singgamta.

Lebih lanjut Kapolres menjelaskan, acara blusukan yang dilakukan oleh polisi juga sejalan dengan tekad reformasi yang dilakukan oleh Polri. Reformasi dalam tubuh polri ada tiga aspek. Reformasi aspek instrumental seperti perbaikan sarana dan prasarana, reformasi pada aspek struktural dan reformasi pada aspek kultural.

"Acara blusukan merupakan reformasi kultural sehingga kapolres dan jajarannya bisa dekat dengan masyarakat dan dirasakan keberadaannya," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Lumajang Maju dan Makmur

Bak Lautan Manusia di Lapangan Jokarto Lumajang Sholawat Doa Bersama Cak dan Ning

Lumajang - Dalam rangka membangun kedamaian dan persatuan di wilayah Lumajang, relawan paslon 01 (Cak Thoriq – Ning Fika) bersama Gus Hafidzul Ahkam dari Probolinggo dan jamaah Riyadhul Jannah Lumajang mengadakan acara Sholawat & Do’a Bersama. Acara ini berlangsung di Lapangan Desa Jokarto Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang Kamis, (21/11/2024) malam.

Opini

Euthanasia dan Perawatan Paliatif, Dilema Etik Antara Hak Hidup dan Hak Untuk Mengakhiri Penderitaan

Lumajang - Saat ini dunia ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat dan sudah sangat maju khusus pada bidang kesehatan. Dengan adanya kemajuan tersebut segala hal akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan, seperti dalam hal mendiagnosis penyakit dan menentukan kemungkinan waktu kematian seseorang dengan tingkat akurasi tinggi dan hal tersebut dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah dan logis. Bahkan para dokter kini pun juga dapat memberikan bantuan dalam mengakhiri kehidupan pasien  dengan kondisi medis yang memiliki tingkat kesembuhan relatif rendah atau dalam kondisi penyakit terminal. Proses ini dikenal dengan istilah Euthanasia (Fahrezi & Michael, 2024).