Mengenalkan Tanah Kelahiran

Tim Kaos Kita Lumajang dan RA Screen Printing Gowes Keliling Jogja

Penulis : lumajangsatu.com -
Tim Kaos Kita Lumajang  dan RA Screen Printing Gowes Keliling Jogja
Gowes keliling Jogjakarta.

Jogyakarta - Tim Kaos Kita Lumajang bersama RA Screen Printing sinau tentang bisnis marketing digital untuk pengembangan kepariwisataan. Mereka juga keliling kota Jogja dengan bersepeda. 

Aksi dari Mereka menjadi perhatian para gowesser pada minggu (15/11/2020) kemarin. Pasalnya, pakai bajo sama dan sepeda sewaan yang seragam.

"Itung-itung mengenalkan Lumajang dengan keliling Jogja," kata Farizky Owner dari RA Screen Prinring.

Bagi dia, kaos hasil karya yang viral di Lumajang mampu memikat perhatian orang luar. Kaos Kita Lumajang berisi sejumlah obyek wisata di tanah kelahirannya.

"Kaos ini memang keren dan mengoda," ungkapnya.

Reporter Lumajangsatu.com, Yongki Nugroho mengaku bangga bisa memakai kaos khas Lumajang keliling jogjakarta. Apalagi bisa keliling dan mempromosikan wisata Lumajang.

"Kalau dulu kita bangga pakai kaos oleh-oleh, sekarang bangga pakai produksi pemuda Lumajang," terangnya. (Ls/red)

Editor : Redaksi

Jaga Kebersihan Lingkungan Bersama

Pemerintah Ajak Warga Lumajang Bisa Kelola Sampah Mandiri

Lumajang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang meluncurkan program "Sampah Mandiri" sebagai upaya untuk membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Program ini bertujuan agar masyarakat lebih bijak dalam membuang sampah dan memahami dampak positif dari lingkungan yang bersih dan sehat. DLH juga mengajak masyarakat melakukan pengelolaan sampah mandiri untuk menjaga kebersihan lingkungan masing-masing.