Ditemukan Warga Saat Jalan Pagi

Dikira Tidur, Abang Becak Ternyata Meninggal di Jl. Sudirman Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Dikira Tidur, Abang Becak Ternyata Meninggal di Jl. Sudirman Lumajang
Polisi saat melakukan evakuasi abang becak yang meninggal di Jl. PB Sudirman Lumajang

Lumajang - Seorang tukang becak ditemukan meninggal di bawah becaknya yang terparkir di pinggir Jalan PB Sudirman Lumajang. Korban atas nama Jarot Subroto (58) warga Kelurahan Tompokersan Kecamatan Lumajang, Jumat (16/07/2021)

Jenazah korban pertama kali ditemukan oleh seorang warga sekitar jam 07.30. Saat itu saksi menemukan jenazah tersebut saat sedang jalan-jalan pagi melintas di Jalan PB Sudirman. Setibanya di lokasi dikejutkan dengan kondisi korban yang sudah tak bernyawa diatas becaknya.

Saksi sempat mendekati dan membangunkan korban. Namun, ketika dipanggil korban tidak merespon. Seketika saksi melaporkan kejadian ini kepada pihak kepolisian dan setelah diperiksa tim medis, korban dinyatakan meninggal dunia.

Menurut Kapolsek Kota Iptu Samsul Hadi saat pihak kepolisian datang ke lokasi tidak menemukan indikasi kekerasan. Diduga korban meninggal dunia karena sakit. "Korban sudah dievakuasi Mbak" tutupnya.(Ind/yd/red)

Editor : Redaksi

STKIP PGRI Lumajang

Himatika ALJABAR Sukses Menggelar Mathematics Competition (THETON) 14

Lumajang - Kompetesi Matematika tingkat SMA/MA/SMK se-Tapal Kuda merupakan ajang kompetisi tahunan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Matematika HIMATIKA ALJABAR STKIP PGRI Lumajang. Tujuan diadakan kompetisi Matematika ini selain untuk meningkatkan minat dan prestasi siswa dalam bidang matematika juga untuk mengasah mental dan daya juang siswa. Tahun ini, kompetisi Matematika acara diselenggarakan pada tanggal 25 Februari 2025 di Aula STKIP PGRI Lumajang, dengan diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai sekolah di wilayah Tapal Kuda yang meliputi Banyuwangi, Bondowoso, Jember, Lumajang, Situbondo, probolinggo dan pasuruan.

Aturan Rinci Belum Keluar

Dampak Efisiensi, DPRD Lumajang Siap Menyesuaikan Kegiatan

Lumajang - Presiden Prabowo Subianto terus melakukan efisiensi anggaran diberbagai bidang dan mengurangi dana transfer daerah. Namun, Inpres nomor 1 tahun 2025 itu tentang efisiensi memang mengecualikan pengeprasan anggaran di tingkat DPR RI. Sedangkan di tingkat DPRD Lumajang masih kemungkinan bakal terdampak. Sebab, aturan rinci dari Kemendagri tentang sektor yang terkena efisiensi belum turun.