Sempat Jadi Amukan Warga

Kebacut, Pemuda Candipuro Curi Barang Milik Korban Erupsi Semeru

Penulis : lumajangsatu.com -
Kebacut, Pemuda Candipuro Curi Barang Milik Korban Erupsi Semeru
Seorang pemuda diamankan warga dan petugas diduga melakukan pencurian saat terjadi bencana erupsi Semeru

 

Candipuro - Diduga melakukan pencurian di kawasan Desa Sumberwuluh Kecamatan Candipuro seorang pemuda harus merasakan dinginnya sel penjara. Pelaku saat itu terpergok mengambil beberapa barang milik korban APG Semeru. Tersangka berinisial A (35) warga Kecamatan Candipuro dan sempat menjadi amukan massa. Jumat, (10/12/2021)

Menurut informasi dari polisi bahwa pencuri ini melancarkan aksinya dengan alih-alih berempati dan justru memanfaatkan kesempatan. Dia melancarkan aksi pencuriannya biasanya di malam hari, saat rumah-rumah warga kosong ditinggal pemiliknya mengungsi namun tadi sore memang hari nahasnya harus terpergok warga.

"Pelaku orang Candipuro, jadi tau peta lokasinya," kata Kasat Reskrim Polres Lumajang AKP Fajar Bangkit Sutomo.

Hingga berita ini diturunkan polisi masih memeriksa tersangka. Nantinya akan diketahui berapa TKP dia beraksi. Karena adanya kejadian ini pihak kepolisian melakukan pengawasan dibeberapa titik supaya tidak terjadinya kericuhan akan penjarahan ini.(Ind/yd/red)

Editor : Redaksi

Audiensi

Pemkab Lumajang dan REI Jatim Perkuat Kolaborasi Penyediaan Hunian Layak

Lumajang– Pemerintah Kabupaten Lumajang mempertegas komitmennya mempercepat penyediaan rumah layak bagi masyarakat lewat pertemuan dengan Dewan Pimpinan Daerah Real Estat Indonesia (DPD REI) Jawa Timur Komisariat Lumajang. Audiensi yang digelar di Ruang Mahameru Kantor Bupati ini sekaligus menandai undangan resmi pelantikan Ketua DPD REI Jatim Komisariat Lumajang periode baru.  

Sinergi

Kapolres Lumajang dan PWI Jalin Sinergi untuk Kamtibmas Kondusif

Lumajang– Kapolres Lumajang AKBP Alex Sandy Siregar, S.H., S.I.K., M.H. menggelar audiensi dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lumajang di Ruang Harmoni Mapolres, Rabu (23/4). Pertemuan ini dihadiri Wakapolres Kompol A. Risky Fardian Caropeboka, para pejabat utama Polres, serta pengurus PWI Lumajang.