Luka Dibagian Leher

5 Ekor Kambing di Desa Pasrujambe Lumajang Mati Misterius

Penulis : lumajangsatu.com -
5 Ekor Kambing di Desa Pasrujambe Lumajang Mati Misterius
Lima ekor kambing di Pasrujambe mati misterius dengan luka dibagian leher

Lumajang - Sebanyak 5 ekor kambing di Dusun Sumberingin Desa Pasrujambe Kecamatan Pasrujambe ditemukan mati dengan luka gigitan dan kondisi kehabisan darah. Polisi menduga bahwa kambing itu tewas karena serangan hewan misterius.

Kasat Reskrim Polres Lumajang AKP Fajar Bangkit Sutomo mengatakan kejadian tersebut diketahui Sabtu (18/12) pagi saat Sariman sang pemilik hendak membersihkan kandang dan memberikan pakan. Tiba-tiba kambing tersebut sudah ditemukan tergeletak dengan kondisi terhisap darahnya dibagian leher kanan dan kiri.

Dari kejadian tersebut kini polisi masih menyelidiki penyebab kematian hewan ternak itu. Namun diduga kuat bahwa kematian kambing itu dari gigitan hewan buas. "Karena ada jejak kaki di tanah dan mengarah ke semak-semak" kata AKP Fajar.

Sedangkan menurut Kapolres Lumajang AKBP Eka Yekti Hananto Seno mengatakan bahwa kandang yang jadi sasaran adalah kandang yang terletak jauh dari pemukiman warga, sehingga minim pengawasan. "Dugaan kami ke hewan buas meskipun sekarang masih tetap lakukan penyelidikan" kata AKBP Eka Yekti.(Ind/yd/red)

Editor : Redaksi

Hikmah Kehidupan

Urgensi Tasawuf Dalam Menghadapi Krisis Spiritual di Era Modern

Lumajang - Di tengah gemerlapnya dunia yang serba digital dan material, manusia semakin terjerat dalam pusaran kehidupan yang cepat dan penuh tekanan. Keberhasilan diukur dengan angka, kebahagiaan dinilai dengan kepemilikan, dan kedamaian seolah menjadi barang langka yang hanya bisa diraih oleh segelintir orang. Namun, meskipun segala kemajuan teknologi dan inovasi telah memberikan kenyamanan fisik, banyak yang merasakan kekosongan jiwa yang mendalam, kehilangan arah, dan semakin jauh dari makna hidup yang sejati. Krisis spiritual ini bukan hanya sekedar fenomena individu, tetapi sebuah bencana sosial yang mengancam dasar-dasar kemanusiaan kita.

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.