Cegah Kerumunan

3 Hari Mulai Malam Tahun Baru Alun Alun Lumajang Tutup Total

Penulis : lumajangsatu.com -
3 Hari Mulai Malam Tahun Baru Alun Alun Lumajang Tutup Total
Sejumlah tempat publik di Lumajang seperti Alun Alun akan ditutup di awal tahun 2022

Lumajang - Pada malam pergantian tahun, sejumlah tempat publik di Lumajang akan ditutup. Alun-alun Lumajang, ruang terbuka hijau (RTH) akan dilakukan penutupan dan juga pemadaman lampu.

"Mulai hari ini pukul 5 sore hingga tanggal 2 Januari 2022 semua akses ditutup. Akses baru dibuka lagi tanggal 3 Januari pagi," jelas Yuli Harismawati Kepala Dinas Lingkungan Hidup saat dikonfirmasi, Jum’at (31/12/2021).

Personel gabungan dari kepolisian, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Perdagangan dan sejumlah instansi terkait lainnya dikerahkan untuk menertibkan kerumunan massa pada malam tahun baru. Akses menuju Alun-alun akan ditutup, satu-satunya akses masuk hanya melalui Jalan S Parman atau Tugu Adipura, khusus untuk aktifitas perkantoran ataupun kepentingan mendesak lainnya.

"Jadi semua aktifitas tidak boleh, tidak ada aktifitas jualan di seputaran Alun-alun dan lampu kita matikan untuk menghindari penyebaran Covid-19, kami satgas (Satgas Alun-alun,red) sudah sepakat dan kami laporkan ke Pak Sekda supaya tidak ada kerumunan,” terangnya.(Kom/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.