Satlantas Gandeng Dishub

Jelang Nataru, Satlantas Polres Lumajang Cek Kondisi Bus di Terminal Wonorejo

Penulis : lumajangsatu.com -
Jelang Nataru, Satlantas Polres Lumajang Cek Kondisi Bus di Terminal Wonorejo
Satlantas Polres Lumajang Bersama Dishub Cek Kelayakan Armada Bus di Terminal Minak Koncar Wonorejo

Lumajang-Menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) Satlantas Polres Lumajang menggandeng Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Lumajang melakukan pemeriksaan atau ramp check armada bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) dan Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) di Terminal Minal Koncar.

Kasatlantas Polres Lumajang AKP Radyati Putri Pradini mengatakan, kegiatan pemeriksaan atau ramp check ini dilakukan guna memastikan kelaikan armada bus sebelum melayani perjalanan libur panjang menjelang Natal dan Tahun Baru. "Sasaran angkutan umum seperti bus yang mengangkut pemudik dengan tujuan memastikan kendaraan yang ditumpangi kondisi aman dan layak,"ujar Putri Sabtu, (24/12/2022).

Lanjut dia, dalam pemeriksaan kelayakan bus meliputi sistem penerangan, sistem pengereman, kelaikan ban depan dan ban belakang kendaraan, sabuk keselamatan pengemudi, wiper, dan surat-surat kendaraan seperti SIM, STNK dan KIR. Hasil pengecekannya, semua bus dinyatakan layak beroperasi untuk untuk mengangkut penumpang saat libur perayaan Natal dan Tahun Baru. 

"Sedangkan surat juga tidak ada masalah," tuturnya.

Dia menghimbau kepada seluruh sopir bus untuk tetap menjaga keselamatan. "Saya himbau untuk para sopir jangan jangan ugal-ugalan, jaga kondisi tubuh dan jika mengantuk harus beristirahat jangan memaksakan diri," tutupnya (Ind/red).

 

Editor : Redaksi

Lumajang Maju dan Makmur

Bak Lautan Manusia di Lapangan Jokarto Lumajang Sholawat Doa Bersama Cak dan Ning

Lumajang - Dalam rangka membangun kedamaian dan persatuan di wilayah Lumajang, relawan paslon 01 (Cak Thoriq – Ning Fika) bersama Gus Hafidzul Ahkam dari Probolinggo dan jamaah Riyadhul Jannah Lumajang mengadakan acara Sholawat & Do’a Bersama. Acara ini berlangsung di Lapangan Desa Jokarto Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang Kamis, (21/11/2024) malam.

Opini

Euthanasia dan Perawatan Paliatif, Dilema Etik Antara Hak Hidup dan Hak Untuk Mengakhiri Penderitaan

Lumajang - Saat ini dunia ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat dan sudah sangat maju khusus pada bidang kesehatan. Dengan adanya kemajuan tersebut segala hal akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan, seperti dalam hal mendiagnosis penyakit dan menentukan kemungkinan waktu kematian seseorang dengan tingkat akurasi tinggi dan hal tersebut dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah dan logis. Bahkan para dokter kini pun juga dapat memberikan bantuan dalam mengakhiri kehidupan pasien  dengan kondisi medis yang memiliki tingkat kesembuhan relatif rendah atau dalam kondisi penyakit terminal. Proses ini dikenal dengan istilah Euthanasia (Fahrezi & Michael, 2024).

Dibuat Dari Bambu Muda

Jadi Warisan Budaya Tak Benda Indonesia, Krecek Bung Kuliner Asli Lumajang Bertekstur Daging Empuk

Lumajang - Kabupaten Lumajang, Jawa Timur kembali menorehkan kebanggaan di kancah nasional. Salah satu kuliner tradisional khasnya, Krecek Rebung, resmi ditetapkan sebagai Warisan Budaya Takbenda Indonesia oleh Menteri Kebudayaan Republik Indonesia pada 16 November 2024. Pengakuan ini menjadi bukti keunikan dan kekayaan budaya lokal Lumajang yang terus dilestarikan.