Satlantas Polres Lumajang

Hore, Jalan JLT Lumajang Akan Segera Diperbaiki

Penulis : lumajangsatu.com -
Hore, Jalan JLT Lumajang Akan Segera Diperbaiki
Kasat Lantas Polres Lumajang AKP Radyati Putri bersama dinas terkait cek kondisi Jalan JLT

Lumajang- Satlantas Polres Lumajang bersama dengan instansi terkait meninjau langsung Jalan JLT di wilayah Desa Tukum Kecamatan Tekung, hal ini agar jalan tersebut segera diperbaiki . Kegiatan tersebut untuk melaksanakan penentuan pemasangan portal, karena akan dilakukan perbaikan jalan JLT.

Kasatlantas Polres Lumajang AKP Radyati Putri Pradini mengatakan, nantinya di JLT tepat selatan lampu merah Tukum JLT akan di pasang portal agar tidak dilintasi kendaraan besar atau over load. "Koordinasi terkait pembahasan penempatan portal di Jalan Lingkar Timur agar tidak dilewati oleh kendaraan yang over load," ujarnya.

Putri menyampaikan, pihak dari PUPR Kabupaten Lumajag bahwa perbaikan jalan akan direncanakan mulai tanggal 6 Maret 2023.

"Tapi untuk besok Dinas PUPR akan melakukan sosialisasi dan memberikan surat pemberitahuan terhadap sopir perusahaan truk tronton," katanya.

Lanjut dia, dalam kegiatan tersebut melakukan uji coba kepada kendaraan truk yang melintas di JLT (Ind/hum/red).

Editor : Redaksi

Lumajang Maju dan Makmur

Bak Lautan Manusia di Lapangan Jokarto Lumajang Sholawat Doa Bersama Cak dan Ning

Lumajang - Dalam rangka membangun kedamaian dan persatuan di wilayah Lumajang, relawan paslon 01 (Cak Thoriq – Ning Fika) bersama Gus Hafidzul Ahkam dari Probolinggo dan jamaah Riyadhul Jannah Lumajang mengadakan acara Sholawat & Do’a Bersama. Acara ini berlangsung di Lapangan Desa Jokarto Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang Kamis, (21/11/2024) malam.

Opini

Euthanasia dan Perawatan Paliatif, Dilema Etik Antara Hak Hidup dan Hak Untuk Mengakhiri Penderitaan

Lumajang - Saat ini dunia ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat dan sudah sangat maju khusus pada bidang kesehatan. Dengan adanya kemajuan tersebut segala hal akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan, seperti dalam hal mendiagnosis penyakit dan menentukan kemungkinan waktu kematian seseorang dengan tingkat akurasi tinggi dan hal tersebut dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah dan logis. Bahkan para dokter kini pun juga dapat memberikan bantuan dalam mengakhiri kehidupan pasien  dengan kondisi medis yang memiliki tingkat kesembuhan relatif rendah atau dalam kondisi penyakit terminal. Proses ini dikenal dengan istilah Euthanasia (Fahrezi & Michael, 2024).