Bukan Tengkulak

Mobil Terbakar di SPBU Sumberjati Lumajang, Ini Pemiliknya

Penulis : -
Mobil Terbakar di SPBU Sumberjati Lumajang, Ini Pemiliknya
Mobil hanya tersisa kerangkanya saja usai berhasil dipadamkan petugas

Lumajang - Kebakaran mobil minibus hendak mengisi bbm di SPBU Desa Sumberjati Kecamatan Tempeh harus ludes dilahap di jago merah. Diketahui pengemudi bernama Agus Taufik (44), warga Desa Bagu, Kecamatan Pasirian. 

Seperti video yang dibagikan warganet menjelaskan awalnya mobil tersebut dari arah utara, hendak mengisikan bensin. Beruntung tidak sampai masuk ke dalam SPBU hanya sampai bagaian depan saja.

Tiba-tiba ada suara ledakan berasal dari belakang mobil, seketika keluarlah kepulan asap membumbung tinggi. Hingga akhirnya hanya tersisa kerangka mobil ketika api berhasil dipadamkan oleh petugas.

Kapolsek Tempeh AKP Syamsul Arifin mengungkapkan untuk sementara waktu konsleting listrik menjadi pemacu mobil tersebut kebakaran. Dia juga mempertegas bahwa bensin yang akan diisi tersebut akan dipergunakan sendiri bukan untuk dijual belikan.

Meskipun warganet sudah menduga bahwa kebanyakan mobil seperti minibus digunakan untuk tengkulak mengisi bensin. 

"Jadi untuk kebutuhan pribadi bukan untuk dijual lagi ke pengecer, karena tidak ditemukan jirigen dan modifikasi dalam mobilnya" ungkapnya Senin, (6/1/2025).

Kejadian ini tidak ada korban jiwa karena sang sopir berhasil menyelamatkan diri sebelum api membakar seluruh mobilnya (Ind/red).

 

 

 

Editor : Redaksi

Dipimpin Langsung Pimpinan

DPRD Lumajang Gelar Uji Publik Raperda Inisiatif Fasilitasi Pengembangan Pesantren

Lumajang - DPRD Kabupaten Lumajang akan mengajukan satu Rancangan Peraturan Daerah (Rapreda) Inisiatif tentang Fasilitasi Pengembangan Pesantren di Kabupaten Lumajang. Ketua DPRD Kabupaten Lumajang Hj. Oktafiani SH,. MH membuka acara uji publik rancangan peraturan daerah (Raperda) inisiatif DPRD tentang Fasilitasi Pengembangan Pesantren di Kabupaten Lumajang.

Terus Lakukan Penghijauan

Do'a Lintas Iman Tutup Musim Tanam 2025 di Gunung Lemongan Lumajang

Lumajang - Dalam rangka Penutupan Musim Tanam tahun 2025, Laskar Hijau menyelenggarakan Do'a Bersama Lintas Iman, bertempat di lereng Gunung Lemongan, Klakah, Lumajang, Jawa Timur (16/04/2025). Sebagaimana biasa sejak tahun 2008, setiap tahun Laskar Hijau memulai penanaman di musim hujan pada kisaran bulan Oktober dan mengakhiri musim tanam saat menjelang kemarau di kisaran bulan April.