Proyek JUT Dinas Pertanian Mulai Diselidiki Soal Kerugian Negara

Penulis : lumajangsatu.com -
Proyek JUT Dinas Pertanian Mulai Diselidiki Soal Kerugian Negara

Lumajang(lumajangsatu.com) - Tim Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri Lumajang mulai melakukan penyelidikan terhadap dugaan korupsi proyek Jalan Usaha Tani (JUT) yang dikabarkan menyebabkan negara rugi milyaran rupiah. Pasalnya, ada proyek JUT yang tidak dikerjakan, tetapi dilaporkan sudah di Dinas Pertanian.

Apalagi, Proyek JUT juga menjadi sorotan dari wakil rakyat Komisi B DPRD Lumajang yang menemukan dua proyek yang dianggap menyalai bestek. Dua proyek itu, Program Jalan Usaha Tani (JUT) di Desa Pasirian yang memakan anggaran Rp. 89.490.000 dilaksanakan oleh CV Fortuna tidak sesuai kontrak. Hal ini juga terjadi di JUT Desa Bades Kecamatan Pasirian dengan nilai kontrak Rp. 161.420.000 yang dikerjakan oleh CV.Bina Remaja.

"Ya, kita masih selidiki, memang ada dugaan kerugian negaranya," kata Kasi Pidsus Kejari Lumajang, Adnan S. SH saat ditemui wartawan dikantornya, Senin(3/8) siang.

Penyelidikan terus dilakukan dengan penemuan fakta dilapangan dan data di Dinas Pertanian. Kejaksaan akan lebi mendalami penyelidikan untuk banyak temuan dugaan korupsinya. "Karena ini penyelidikan, mohon hormati langkah kejaksaan ya," jelasnya.

Kasus JUT yang nilainya Milyaran rupiah dikabarkan disub-subkan, dipecah-pecah menjadi proyek penunjukan langsung yang nilainya di bawah Rp 200 juta.(ls/red)

Editor : Redaksi