Ngerem Mendadak, Kades Munder-Yosowilangun Terjatuh dan Luka-luka

Penulis : lumajangsatu.com -
Ngerem Mendadak, Kades Munder-Yosowilangun Terjatuh dan Luka-luka

Lumajang (lumajangsatu.com) - Susiati Kepala Desa Munder Kecamatan Yosowilangun mengalami kecelakaan tunggal di jalan raya Yosowilangun penghubung Lumajang-Jember. Diduga, korban terjatuh karena mengerem mendadak dan tidak bisa menahan keseimbangan.

"Kayaknya ibu itu ngerem mendadak mas dan akhirnya terjatuh, beruntung hanya luka-luka biasa," ujar Finulyanto salah seorang tim SAR Lumajang, Jum'at (28/08/2015).

Korban yang mengalami luka-luka langsung dilarikan ke Puskesmas Yosowilangun namun akhirnya dirujuk ke RSUD Dr. Hariyoto Lumajang. Korban dibawa ke Puskesmas oleh tim SAR Lumajang saat perjalanan pulang usai melakukan pencarian korban nelayan hilamg di Desa Wotgalih.

"Saat kami perjalanan ke kantor, tiba-tiba ada seorang ibu-ibu jatuh mas akhirnya kita bawa ke Puskesmas terdekat," pungkasnya.(Mad/red)

Editor : Redaksi

Agar Berikan Kenyaman Bagi Pengunjung

Konflik Pengelolaan Wisata, Pemkab Lumajang Tutup Operasional Grojogan Sewu Pronojiwo Lumajang

Lumajang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang, Jawa Timur mengumumkan penutupan sementara untuk destinasi wisata alam Grojogan Sewu. Sedangkan wisata Tumpak Sewu dalam pendampingan Pemerintah Daerah Kabupaten Lumajang, melalui Surat Nomor 500.13/SD/427.12/2025. Langkah ini diambil sebagai upaya menciptakan keamanan, ketertiban, serta meningkatkan pengelolaan pariwisata yang lebih baik dan berkelanjutan di Lumajang.