Sekjen Demokrat Lumajang, Bantah Catut Nama Cokro
Meski demikian ia membenarkan bahwa Cokro Widodo masuk dalam kepengurusan DPC Demokrat Lumajang. Akan tetapi Sofi mengelak jika masuknya nama cokro karena di catut.
"Itu tidak di catut, saya juga tidak kenal dengan Cokro," Ujarnya saat dihubungi via telefon, Rabu (10/04/2013).
Lebih lanjut ia menjelaskan tidak ada kepentingan bagi demokrat untuk mencatut nama Cokro. Cokro kata Sofi sudah ditawari untuk masuk dikepengurusan. Bahakan daftar hadir saat rapat dipanti PKK pada bulan puasa lalu cokro widodo juga datang.
"Kita punya daftar hadir setiap rapat, Cokro hadir dan memberikan pendapat, kalau dicatut dia tidak ungkin hadir dalam rapat di panti PKK," tambhanya.
Awalnya, Cokro dimasukkan dalam jajaran Wakil Sekretaris, namun karena pertimbangan masih baru akhirnya dimasukkan dijajaran divisi. Sofi juga menyebutkan bahwa surat kesediaan cokro menjadi pengurus juga ada, dan dokumen saat rapat juga sudah ada di Kepengurusan DemoKrat.
"Apa perlu kita copy-kan mas," Tegasnya.
Menanggapi laporan Cokro kepada aparat kepolisan, Demokrat kata sofi tidak terlalu ambil pusing. ia juga memeprsilahkan kepada Cokro untuk menempuh langkah apapun.
"Kita tidak mau ambil pusing soal itu," Pungkasnya.(Yd/red)
Editor : Redaksi