Buat Mercon, Warga Desa Bodang-Padang Diringkus Polisi

Penulis : lumajangsatu.com -
Buat Mercon, Warga Desa Bodang-Padang Diringkus Polisi

Lumajang (lumajangsatu.com) - Sambang Sari (45) warga Dusun Kloposawit Desa Bodang Kecamtan Padang terpkasa berusrusan dengan polsi. Sambang digrebek polisi karean keadaptan membuat petasan alias mercon yang dilarang.

"Polsesk Padang berhasil menggrebek pembuat mercon di desa Bodang," ujar Ipda gatot Budi, Kasubag Humas Polres Lumajang, Selasa (28/06/2016).

Dari pengakuan Sambang, dirinya membuat mercon bukan untuk dijual namun diledakkan saat hari raya. Akibat perbuatannya, pelaku diancam dengan pasal 1 UU Darurat nomor 12 tahun 1951 dengan ancaman hukuman ditas lima tahun.

"Pengakuan pelaku membuat mercon bukan untuk dijual, hanya diledakkan saat hari raya saja," jelasnya.

Dari rumah Sambang, polisi mengamankan  barang bukti seperti mercon diameter 30 cm sebanyak 2 biji, mercon diameter 18 cm sebanyak 27 biji, mercon renteng 2 karton, mercon kecil 1 bak, sumbu mercon 2 bak, bubuk belerang 1 sak dengan ukuran 50 kg, bubuk mesiu seberat 1 kg serta alat pembuat mercon sejumlah 1 bak.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Hindari Berita Hoax

Diskominfo Ajak Warga Selektif Terima Informasi Jelang Pilkada Lumajang 2024

Lumajang - Seluruh masyarakat Kabupaten Lumajang, diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan dalam menerima dan menyebarluaskan informasi. Terutama menjelang Pemilihan Bupati/Wakil Bupati Lumajang 2024, semakin banyak informasi yang tidak jelas sumbernya dan bisa disebut sebagai informasi hoax. Di era digitalisasi seperti sekarang ini, berita Hoaks masih menjadi persoalan serius.

Lewat Kegiatan UKW

DPRD Lumajang Siap Support Peningkatan Kapasitas dan Profesionalitas Wartawan

Lumajang - DPRD Kabupaten Lumajang memberikan dukungan penuh atas peningkatan kapasitas dan profesionalitas wartawan di Lumajang. Hal itu terlihat dari pemberian bantuan dana hibah untuk Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lumajang lewat Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) untuk kegiatan Uji Kompetensi Wartawan (UKW). Kegiatan UKW bekerjasama dengan Unitomo sebagai lembaga pengujinya.