Bang Poer, Anggota DPR RI Fraksi Golkar Berikan Motifasi Para Santri di Desa Kloposawit

Penulis : lumajangsatu.com -
Bang Poer, Anggota DPR RI Fraksi Golkar Berikan Motifasi Para Santri di Desa Kloposawit

Lumajang (lumajangsatu.com) - H. Muhammad Nur Purnamasidi, anggota DPR RI dari Fraksi Golkar bertemu dengan masyarakat Kloposawit Kecamatan Candipuro di masjid Al-Firdaus. Ikatan Santri Kloposwit (IKSAK) sengaja mendatangkan wakil rakyat itu, untuk memberikan motifasi kepada para santri agar bisa menjadi orang sukses, berguna bagi agama bangsa dan negara, Jum'at (01/07).

"Saya senang bisa bertemu dengan warga Kloposawit, saya juga ucapkan terima kasih kepada panitia dengan undangan ini saya bisa bertemu dengan konstituen saya di Dapil Lumajang," ujar pria yang akrab disapa Bang Poer itu.

Sambil melakukan sosialisasi empat pilar kebangsaan, Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhenika Tunggal Ika, Bang Poer juga memebrikan motifasi kepada para santri. Menjadi santri tidak perlu bekecil hati, karena santri juga bisa jadi anggota DPRD bahkan jadi Bupati seperti bupati Lumajang As'at Malik.

"Jadi santri tidak perlu merasa kecil hati, yang penting giat mencari ilmu, insyaallh nanti bisa jadi anggota DPR RI bahkan bisa jadi bupati seperti pak As'at ini," jelasnya.

Bang Poer juga berpesan kepada para santri agar rajin membaca tidak hanya kitab-kitab saja, namun bisa membaca biografi orang-orang sukses. Dengan sering menbeca biografi orang sukses, maka akan ada motifasi untuk ikut mengukir sukses juga. "Santri juga harus baca biografi orang-orang sukses, agar kita termotifasi jadi orang besar juga," paparnya.

Fauzi, panitia kegiatan IKSAK emngucapkan terima kasih kepada Bang Poer karena telah hadir dan memberikan motifasi. "Kami berterima kasih kepada bang Poer, bpak Bupati As'at Malik yang hadir dan memberikan motifasi kepada kami para santri dan alumni santri di Desa Kloposwit," terang kader PMII Lumajang itu.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Lumajang Maju dan Makmur

Bak Lautan Manusia di Lapangan Jokarto Lumajang Sholawat Doa Bersama Cak dan Ning

Lumajang - Dalam rangka membangun kedamaian dan persatuan di wilayah Lumajang, relawan paslon 01 (Cak Thoriq – Ning Fika) bersama Gus Hafidzul Ahkam dari Probolinggo dan jamaah Riyadhul Jannah Lumajang mengadakan acara Sholawat & Do’a Bersama. Acara ini berlangsung di Lapangan Desa Jokarto Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang Kamis, (21/11/2024) malam.

Opini

Euthanasia dan Perawatan Paliatif, Dilema Etik Antara Hak Hidup dan Hak Untuk Mengakhiri Penderitaan

Lumajang - Saat ini dunia ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat dan sudah sangat maju khusus pada bidang kesehatan. Dengan adanya kemajuan tersebut segala hal akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan, seperti dalam hal mendiagnosis penyakit dan menentukan kemungkinan waktu kematian seseorang dengan tingkat akurasi tinggi dan hal tersebut dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah dan logis. Bahkan para dokter kini pun juga dapat memberikan bantuan dalam mengakhiri kehidupan pasien  dengan kondisi medis yang memiliki tingkat kesembuhan relatif rendah atau dalam kondisi penyakit terminal. Proses ini dikenal dengan istilah Euthanasia (Fahrezi & Michael, 2024).