Kuliner Lumajang

Mimik Milk Sajikan Mie Terbang Ala B29 Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Mimik Milk Sajikan Mie Terbang Ala B29 Lumajang
Mie Terbang Ala Lumajang B29 sangat mantap dilidah dan kenyang diperut. (Foto by Indana)

Lumajang (lumajangsatu.com) - Caffe yang beralamatkan di Suwandak Barat No 2  Citrodiwangsan-Ditotrunan-Lumajang,  ini menyajikan sejumlah menu istimewa.  Mulai yang bercita rasa pedas, bersantan dan lainnya. Menunya antara lain Mie Terbang Ala B29 seharga Rp 16.000

"Jangan bingung dengan tampilan Mie Terbang Ala B29, Karena tidak benar-benar terbang. Efek mie terbang ini dihasilkan dari sebuah garpu yang diatur sedemikian rupa diatas piring sehingga mie-nya tampak seperti melayang alias terbang. Unik kan?  Makanya ini wajib banget dicoba" Tandas mujib pelayan mimik milk

Kelezatannya dapat memanjakan lidah siapapun sejak mie ini masuk kemulut. Apalagi tampilannya begitu menggiurkan.  Rasa khas mie yang gurih ditambah garnish berupa sayuran segar makin menambah nikmatnya mie unik ini.

"Dasar dari penamaan menu mie terbang ala B29 adalah ingin menampilkan keunikan, beserta promosi B29 sebagai wisata lumajang " ujar dia.

Kreatifitas orang Lumajang dalam menyajikan kuliner makin unik dan menarik. Rasanya, juga mantap Bung..!. (ind/ls/red)

Editor : Redaksi

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.

Pastikan Tak Digunakan Sembarangan

Kapolres Periksa Senjata Api Milik Anggota Polres Lumajang

Lumajang - Propam Polres Lumajang, memeriksa senjata api (senpi) dinas milik personel Polres Lumajang. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Lumajang, diikuti personel pemilik senpi dinas di jajaran polsek dan Polres Lumajang, Rabu (18/12/2024). Tujuannya pemeriksaan senpi jelas, untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan senjata dan menjaga keamanan serta ketertiban.