Berita Lumajang Terkini

Polres Lumajang

Libas Kejahatan di Lumajang, AKBP Boy Bentuk Tim JOS

Lumajang - Kapolres Lumajang AKBP Boy Jeckson Situmorang bentuk Tim khusus untuk memberantas kriminalitas di Lumajang, hal ini sebagai bentuk peningkatan kualitas Patroli daerah rawan kriminalitas seperti Kasus Curat, Curas, Premanisme dan Lainnya. JOS sendiri kepanjangan dari (JOgo Semeru) yang berartikan menjaga wilayah Semeru yaitu Kabupaten Lumajang agar aman.

Supermarket Bahan Bangunan Terbesar

Peresmian Toko Bangunan Depo Wijaya Perkasa Lumajang Meriah !

Lumajang - Toko Depo Wijaya Perkasa menjadi salah satu toko bangunan yang menawarkan produk dan bahan bangunan dengan kualitas tinggi. Tepat hari ini diresmikan oleh sang owner Haryanto dan dihadiri oleh Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati, toko ini beralamatkan di Jl. Letnan Jendral Sunandar Priyo Sudarmo No.85, Krajan Satu, Kutorenon, Kecamatan Sukodono.

Patroli Malam

Susuri Plosok Desa, Polsek Sumbersuko Cegah Kriminalitas Malam

Lumajang-Dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban Masyarakat, personil Polsek Sumbersuko menggelar patroli kewilayahan guna menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif. Dalam kegiatan patroli petugas menggunakan kendaraan Back Bone Sabhara, anggota Polsek Sumbersuko untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas dan 3C di wilayah Kecamatan Sumbersuko.

Periodes 2022-2025

Forum CSR Dilantik Siap Sinergi Bangun Lumajang

Lumajang - Pengurus Forum Corporate Social Responsibility (CSR)  Kabupaten Lumajang dilantik oleh Bupati Thoriqul Haq, Kamis malam (16/02) di Pendopo Arya Wiraraja. Cak Thoriw meminta pengurus yang baru dilantik bisa menunjang program pemerintah daerah, baik dalam event, sektor pariwisata dan beberapa sarana penunjang wisata.