Lumajang - Mengantisipasi maraknya peredaran narkoba dan kecelakaan selama libur panjang, Polres Lumajang memeriksa dan tes urine puluhan sopir bus di Terminal Minak Koncar Wonorejo.
Pemeriksaan kesehatan dan tes urine ini, sempat membuat para sopir terkejut dan takut. Sebab, tidak biasanya ada pemeriksaan sampai dilakukan tes urine dan cek kesehatan. Salah satu sopir bus Sudarminto (48) warga Surabaya mengaku takut karena kurang enak badan.
Baca juga: Pelaku Carok di Ranuyoso Lumajang Tertangkap
"Saya tidak makek narkoba tapi badan saya kurang vit aja, jadi dredek tadi Mbak" Kata sopir bus jurusan Surabaya- Banyuwangi itu.
Baca juga: Polres Lumajang Kerahkan 1.650 Personel Amankan Pemungutan Suara Pilkada 2024
Meski begitu, puluhan sopir yang diperiksa tidak ditemui mengkonsumsi narkoba. Kasat Narkoba Polres Lumajang AKP Ernowo mengatakan bahwa tes urin ini akan dilakukan sekitar 100 orang, namun bertahap karena mereka sampai di terminal tidak secara bersamaan.
Baca juga: Pekerja Irigasi di Lumajang Tewas Kesambar Petir
" Tadi ada 13 sopir beserta kondektur hasilnya negatif, nanti akan ada sekitar 100 orang yang akan di tes. Ini masih nunggu mereka datang secara bergantian" kata AKP Ernowo. (Ind/red)
Editor : Redaksi