Lumajang (lumajangsatu.com) - Sejak awal bulan Mei 2015, pekerjaan perbaikan jalan Kabupaten sebanyak 52 ruas telah dimulai. Diharapkan, saat hari raya idul fitri meski tidak semua bisa selesai, namun sebagian sudah bisa dinikmati oleh masyarakat.
"Untuk perbaikan jalan Kabupaten sebanyak 52 ruas sudah dimulai sejak awal bulan Mei hingga 6 bulan kedepan," ujar Nugroho Dwi Atmoko Kepala Dinas Pekerjaan Umum (Kadis-PU) Kabupaten Lumajang, Kamis (18/06/2015).
Baca juga: Viral Kecelakan Seleb Tiktok Joyce Asal Madura di Klakah-Lumajang
Disamping perbaikan ruas Kabupaten, pemeliharaan bekala di dalam kota Lumajang juga dilakukan. Karena yang diperbaiki cukup banyak, maka pada saat hari raya masih ada beberapa ruas jalan yang masuk pemeliharaan belum bisa tergarap.
Baca juga: Lewat Kegiatan Seminar, Pelajar Lumajang Diajak Cegah HIV dan Penghapusan Stigma
"Pemeliharaan rutin juga dilakukan untuk menembel yang bolong-bolong, diharapkan saat hari raya sebagian jalan sudah bagus," terangnya.
Baca juga: Sekjen PPP Arwani Thomafi Instruksikan Kader Lumajang Solid Menangkan Cak Thoriq-Ning Fika
Nugroho menjelaskan, saat hari raya semua aktivitas perbaikan jalan akan dihentikan total. Baik perbaikan yang dilakukan Kabupaten atau yang dilakukan pusat seperti perbaikan jembatan Kali Mujur dan Perbaikan jalan Nasional.(Yd/red)
Editor : Redaksi