Lumajang (lumajangsatu.com) - Susiati Kepala Desa Munder Kecamatan Yosowilangun mengalami kecelakaan tunggal di jalan raya Yosowilangun penghubung Lumajang-Jember. Diduga, korban terjatuh karena mengerem mendadak dan tidak bisa menahan keseimbangan.
"Kayaknya ibu itu ngerem mendadak mas dan akhirnya terjatuh, beruntung hanya luka-luka biasa," ujar Finulyanto salah seorang tim SAR Lumajang, Jum'at (28/08/2015).
Baca juga: Waduh, Dua Warga Desa Tegalrandu Lumajang Terlibat Carok
Korban yang mengalami luka-luka langsung dilarikan ke Puskesmas Yosowilangun namun akhirnya dirujuk ke RSUD Dr. Hariyoto Lumajang. Korban dibawa ke Puskesmas oleh tim SAR Lumajang saat perjalanan pulang usai melakukan pencarian korban nelayan hilamg di Desa Wotgalih.
Baca juga: Shodiq Diduga Pelaku Curanmor Babak Belur Dihajar Massa Lumajang
"Saat kami perjalanan ke kantor, tiba-tiba ada seorang ibu-ibu jatuh mas akhirnya kita bawa ke Puskesmas terdekat," pungkasnya.(Mad/red)
Editor : Redaksi