Lumajang- Cuaca buruk yang disertai badai yang terjadi di Gunung Semeru, Lumajang-Jatim, kini sudah berangsur-angsur normal lagi. Dengan pulihnya cuaca itu, Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) kembali membuka jalur pendakian ke Gunung Tertinggi di pulau jawa itu mulai jam 00.00 WIB tanggal 26 April 2013.
Ayu Dewi Utari Kepala TNBTS mengatakan, pendakian ke Semeru dibuka, setelah tim ricek yang turun ke jalur pendakian mulai dari Ranu Pani ke Kalimati aman untuk didaki. Bahkan, jalur pendakian juga dibersihkan dengan memperbaiki rambu-rambu.
"Pendakian hingga Kalimati," kata Ayu saat dihubungi oleh sejumlah wartawan, Rabu(24/4/2013).
Ia menambhakan, bagi pengunjung yang akan mendaki diharapkan menyiapkan fisik dan perlengkapan pendakian. Pasalnya, cuaca bisa mencapai 5-10 derajat celcius dan hujan juga bisa terjadi sewaktu-waktu.
"Pokoknya fisik, kalau mendaki lebih baik berkelompok," Tambahnya.
Dibukanya jalur pendakian ke Semeru, setelah dilakukan koordinasi antara, TNBTS, PVMBG dan Instansi terkait. Pendakian hingga di Kalimati, karena kawasan puncak bisa terjadi badai.
"Pendakian hanya sampai kalimati," pungkasnya.(Yd/red)
Ayu Dewi Utari Kepala TNBTS mengatakan, pendakian ke Semeru dibuka, setelah tim ricek yang turun ke jalur pendakian mulai dari Ranu Pani ke Kalimati aman untuk didaki. Bahkan, jalur pendakian juga dibersihkan dengan memperbaiki rambu-rambu.
"Pendakian hingga Kalimati," kata Ayu saat dihubungi oleh sejumlah wartawan, Rabu(24/4/2013).
Ia menambhakan, bagi pengunjung yang akan mendaki diharapkan menyiapkan fisik dan perlengkapan pendakian. Pasalnya, cuaca bisa mencapai 5-10 derajat celcius dan hujan juga bisa terjadi sewaktu-waktu.
"Pokoknya fisik, kalau mendaki lebih baik berkelompok," Tambahnya.
Dibukanya jalur pendakian ke Semeru, setelah dilakukan koordinasi antara, TNBTS, PVMBG dan Instansi terkait. Pendakian hingga di Kalimati, karena kawasan puncak bisa terjadi badai.
"Pendakian hanya sampai kalimati," pungkasnya.(Yd/red)
Editor : Redaksi