Isu Penculikan Anak, Ketua TP PKK Lumajang Minta Orang Tua Tenang

lumajangsatu.com

Lumajang (lumajangsatu.com) - Tutuk Fajriatul Mustofiah, ketua TP PKK Kabupaten Lumajang meminta orang tua tenang dengan isu penculikan anak. Sebab, kabar yang ramai di media sosial tersbut tidak benar alias hoax.

"Saya minta orang tua tetap tenang, karena kabar penculikan anak di media sosial itu hoax," ujar Tutuk kepada lumajangsatu.com, Sabtu (25/03/2017).

Baca juga: Hoax, BPBD Lumajang Timbun Bantuan APG Semeru

Tutuk menyebut, tugas orang tua adalah menjaga nakanya, ada atau tidak ada isu penculikan anak, orang tua harus perhatian kepada putra-putrinya. Jika mengantar ke sekolah, pastikan anak sudah masuk sekolah dan ada gurunya.

Baca juga: Cerita Anaknya Diculik Hoax, Ortu Siswa SDN Kepuharjo Malu dan Minta Maaf

"Memang tugas orang tua adalah menjaga anak-anaknya, ada atau tidak ada isu penculikan anak, orang tua wajib mengawasi dan menjaga anak-anaknya," jelas istri Bupati As'at itu.

Dalam setiap kesempatan ketika bertemu dengan masyarakat, tutuk terus menghimbau warga untuk tenang. Sebab, setiap kali bertemu masyarakat pasti ditanyakan soal kabar penculikan anak yang ramai di media sosial.

Baca juga: Kapolres Arsal Sahban Ajak Warga NU Lumajang Perangi Hoax

"Saya selalu ditanyakan oleh masyarakat, saya jawa itu bohong karena di Lumajang tidak ada kejadian penculikan anak," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru