Tertimpa Batu Besar

Tambang Pasir Pronojiwo Makan Korban Jiwa Warga Malang

Penulis : lumajangsatu.com -
Tambang Pasir Pronojiwo Makan Korban Jiwa Warga Malang
Korban tambang pasir di Desa Supiturang Kecamatan Pronojiwo

 

Lumajang (lumajangsatu.com) - Tambang pasir di Curahkobokan Desa Supiturang Kecamatan Pronojiwo memakan korban jiwa. Dedi Purwanto (29) warga Sukorejo Kecamatan Tirtoyudo Kabupaten Malang meninggal tertimpa batu di lokasi tambang, Rabu (02/10) sekitar pukul 14.00 wib.

AKP Basuki Rakhmad, Kapolsek Pronojiwo menyatakan kejadian bermula saat korban hendak memindahkan batu di aliran sungai. Apes, batu yang tepat berada di atas tebing runtuh dan menimpa kepala korban.

"Korban tertimpa batu besar mengenai kepalanya dan korban seketika meninggal," jelas Basuki, Kamis (03/10/2019).

Korban adalah sopir truck yang mengambil pasir bersama orang Malang. Saat kejadian, banyak saudara korban yang membantu korban dan menyatakan bahwa itu adalah kecelakaan kerja dan musibah.

Sesaat setelah kejadian, korban langsung dilakukan otopsi di Puskesmas. Tidak ditemukan bekas penganiayaan dan hanya luka bekas tertimpa batu dari atas tebing. "Setelah di otopsi jenazah korban langsung dibawa pulang ke Malang," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.

Pastikan Tak Digunakan Sembarangan

Kapolres Periksa Senjata Api Milik Anggota Polres Lumajang

Lumajang - Propam Polres Lumajang, memeriksa senjata api (senpi) dinas milik personel Polres Lumajang. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Lumajang, diikuti personel pemilik senpi dinas di jajaran polsek dan Polres Lumajang, Rabu (18/12/2024). Tujuannya pemeriksaan senpi jelas, untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan senjata dan menjaga keamanan serta ketertiban.