Ke Petilasan Arya Wiraraja

Deddy DPRD Lumajang Dampingi Kapolres Ziarah Situs Biting Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Deddy DPRD Lumajang Dampingi Kapolres Ziarah Situs Biting Lumajang
AKBP Deddy Foury didampingi Deddy Firmansyah saat ziarah Situs Biting di Desa Kutorenon

Sukodono - Kapolres Lumajang AKBP Deddy Foury Millewa SH,. SIK,. M.IK berziarah ke petilasan Arya Wirarja Situs Biting Desa Kutorenon. Kapolres juga didampingi Deddy Firmansyah, anggota DPRD Lumajang yang juga warga asli Kutorenon Kecamatan Sukodono.

"Kemarin (18/06) pak Kapolres berziarah ke petilasan Arya Wiraraja," ujar Deddy Firmansyah kepada Lumajangsatu.com, Jum'at (19/06/2020).

Sebagai Kapolres baru, AKBPD Deddy Foury berpamitan kepada para pendiri Lumajang yang diyakini berada di kawasan Situs Biting. Arya Wiraraja dalam sejarah, merupakan raja pertama kerajaan Lamajang Tigang Juru yang saat ini jadi Kabupaten Lumajang.

"Beliau pak Kapolres pamit pada pendiri Lumajang yang diyakini berada di kawasan Situs Biting," paparanya.

Mewakili warga Lumajang, Deddy Firmansyah berharap Kapolres bisa memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga. Khsusnya rasa aman dan nyaman dari teror begal dan maling sapi yang masing jadi gangguan keamanan paling tinggi di Lumajang.

Tim Kuro yang akan segera dibentuk oleh Kapolres AKBP Deddy Foury bisa segera bergerak cepat memberantas maling sapi. "Kami mewakili warga Lumajang berharap pak Kapolres bisa memberantas kriminalitas begal dan maling sapi yang amat meresahkan," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.