Jadi Awal Hidup Sehat

Kecamatan Tekung Lumajang Deklarasi Stop Buang Air Besar Sembarangan

Penulis : lumajangsatu.com -
Kecamatan Tekung Lumajang Deklarasi Stop Buang Air Besar Sembarangan
Agus Triyono, Sekeda Lumajang menghadiri deklarasi ODF di Kecamatan Tekung

Tekung - Pemerintah Kabupaten Lumajang terus berupaya menghilangkan kebiasaan masyarakat buang air besar sembanrangan. Sekretaris Daerah Kabupaten Lumajang Agus Triyono, mengikuti Deklarasi Open Defecation Free (ODF) atau Stop Buang Air Besar Sembarangan di Kecamatan Tekung, Jum'at (23/10/2020).

Sekeda menyampaikan, melalui gerakan stop buang air besar sembarangan di Wilayah Kabupaten Lumajang merupakan salah satu langkah untuk mewujudkan masyarakat hidup bersih dan sehat.

"Saya harap setelah kegiatan deklarasi ODF ini sudah tidak ada lagi masyarakat yang membuang air besar di sepanjang sungai ini," ujar Sekda.

Agus juga mengapresiasi seluruh Kecamatan yang ada di Kabupaten Lumajang, khususnya Kecamatan Tekung yang sudah menggelar deklarasi ODF. Ia juga mengingatkan aparatur desa dan masyarakat agar selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan sekitar, karena saat ini juga masih dalam masa pandemi Covid-19.

Sepajang aliran sungai di Kabupaten Lumajang masih banyak dijumpai masyarakat yang buang air besar sembarangan. Melalui deklarasi ODF, diharapkan kebiasaan buang air sembarangan lambat alun akan hilang.(Hms/red)

Editor : Redaksi

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.

Pastikan Tak Digunakan Sembarangan

Kapolres Periksa Senjata Api Milik Anggota Polres Lumajang

Lumajang - Propam Polres Lumajang, memeriksa senjata api (senpi) dinas milik personel Polres Lumajang. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Lumajang, diikuti personel pemilik senpi dinas di jajaran polsek dan Polres Lumajang, Rabu (18/12/2024). Tujuannya pemeriksaan senpi jelas, untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan senjata dan menjaga keamanan serta ketertiban.