Jambret Embat Dompet Enggar

Penulis : lumajangsatu.com -
Jambret Embat Dompet Enggar
Enggar Ayu (24) tak bisa menyembunyikan kegeramannya. Perempuan yang tinggal di Ledok Wetan, Bojonegoro, pantas marah setelah dompet berisi barang berharga senilai Rp 2 juta dijambret.

Korban yang berboncengan dengan kawannya, Diana, mengendarai motor Honda Vario bernopol N 3486 ZY dari Jalan Sawunggaling.

Namun saat berbelok ke arah Jalan Teuku Umar, seorang pejambret dengan mengendarai Yamaha Mio memepetnya. Wusss! Dompet hijau milik Enggar yang ditaruh di kerangjang motornya pun berpindah tangan.

Pelaku langsung melesat, kabur. Dompet tersebut berisikan sebuah HP Blackberry, sejumlah surat, kartu ATM serta uang sebesar Rp 70 ribu. "Kerugian ditaksir Rp 2 juta," kata Kasubag Humas Polres, AKP Subarata.

Editor : Redaksi

Tag
SDM ASN

Forum SDM ASN: Menyiapkan ASN Unggul untuk Menanggulangi Kemiskinan

Lumajang - Sekretaris Daerah Kabupaten Lumajang Agus Triyono menegaskan pentingnya peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk mendukung terciptanya pelayanan publik yang optimal. Hal ini disampaikan dalam kegiatan Peningkatan Kapasitas SDM ASN yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Pasuruan di Kaliandra Resort, Prigen, pada 6-7 Desember 2024.

Ada Potensi Kebocoran Signifikan

Komisi C DPRD Soroti Kecilnya PAD Retribusi Parkir Pinggir Jalan Dishub Lumajang

Lumajang - Komisi C DPRD Lumajang menyoti kecilnya Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor retribusi parkir pinggir jalan. Komisi C DPRD kemudian memanggil dan menggelar rapat kerja bersama jajaran Dinas Perhubungan dan juga koordinator juru parkir (jukir) di sepanjang jalan di Lumajang. DPRD ingin meminimalisir potensi kebocoran PAD dari parkir pinggir jalan.