Atlet Sepeda Andalan Lumajang

Zaenal dan Feri Usai Rajai Grandfondo Latihan Bareng PORPOR RBC

Penulis : lumajangsatu.com -
Zaenal dan Feri Usai Rajai Grandfondo Latihan Bareng PORPOR RBC
Zaenal Fanani dan Feri Yudhoyono baju merah ikut latihan Porak Poranda Road Bike Community, Rabu (18/11/2020).

Lumajang - Zaenal Fanani dan Feri Yudhoyono atlet bersepeda andalan Lumajang usai rajai event Granfondo Internasional 2020 di Badar Lampung ikut latihan bersama Porak Poranda Road Bike Community (PORPOR RBC), Rabu (18/11/2020) pagi.

Leader PORPROR RBC, Subekhan mengaku senang latihan bersama para goweser Road Bike yang akran disebut Stir Melungker diikuti atlet sepeda andalan Lumajang, Jawa Timur dan Indonesia. Sehingga bisa menambah semangat para pegowes untuk mengayuh pedalnya.

"Fanani dan Feri adalah atlet kebanggan Lumajang dan perlu kita dukung," ungkap Sekretaris ISSI Lumajang itu.

PORPOR RBC memang memiliki latihan rutin setiap hari Rabu dan Jum'at, jam 05.30 WIB pagi. Berbagai orang pecinta stir melungker berbagai komunitas sepeda bisa gabung.

Salah satu anggota PORPOR RBC, Herdin Diego mengaku senang sekali atlet andalan Lumajang ikut latihan bersama, karena bisa belajar langsung bersepeda dengan benar. Meskipun dirinya tidak lagi menjadi atlet.

"Kalau saya ingin sehat dan bersepeda dengan benar," jelasnya. (Ls/red)

Editor : Redaksi

Opini

Euthanasia dan Perawatan Paliatif, Dilema Etik Antara Hak Hidup dan Hak Untuk Mengakhiri Penderitaan

Lumajang - Saat ini dunia ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat dan sudah sangat maju khusus pada bidang kesehatan. Dengan adanya kemajuan tersebut segala hal akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan, seperti dalam hal mendiagnosis penyakit dan menentukan kemungkinan waktu kematian seseorang dengan tingkat akurasi tinggi dan hal tersebut dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah dan logis. Bahkan para dokter kini pun juga dapat memberikan bantuan dalam mengakhiri kehidupan pasien  dengan kondisi medis yang memiliki tingkat kesembuhan relatif rendah atau dalam kondisi penyakit terminal. Proses ini dikenal dengan istilah Euthanasia (Fahrezi & Michael, 2024).