Musdes 23 Juni 2021

3 Calon Kades PAW Selokbesuki Lumajang Siap Berebut Suara

Penulis : lumajangsatu.com -
3 Calon Kades PAW Selokbesuki Lumajang Siap Berebut Suara
Muhammad Nasih, Dessy Setyowati dan Agung Susilo, Calon Kades PAW Selokbesuki-Sukodono

Sukodono - Tiga Bakal Calon Kepala Desa Pemilihan Antar Waktu (PAW) Selokbesuko ditetepkan menjadi calon Kades PAW. Tiga calon tersebut memperoleh nilai tertinggi dalam seleksi lanjutan dari 6 bakal calon yang mendaftar.

Ketiganya adalah Muhammad Nasih, Dessy Setyowati dan Agung Susilo. "Dalam seleksi lanjutan tiga nama dengan nilai tertinggi ditetapkan menjadi calon Kepala Desa PAW Selokbesuki," ujar Muhammad Ridhol Mujib, Jum'at (18/06/2021).

Setelah muncul tiga nama, panitia akan mengajukan jumlah peserta yang akan ikut dalam musyawarah desa (musdes). Panitia rencananya akan mengajukan 125 peserta musdes, sesuai dengan batas maksimal. "Kita mengajukan 125 peserta musdes sesuai batas maksimal," paparnya.

Musdes sejatinya adalah memilih pengganti kepala desa dan melanjutkan sisa masa kepemimpinan secara musyawarah dan mufakat. Namun, jika tidak ada titik temu, maka mekanisme selanjutnya dengan cara voting atau pemilihan tertutup.

"Pelaksaan musdesnya tanggal 23 Juni 2021. Jika musyawarah mufakat tidak ada titik temu, maka dilanjut dengan voting," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.