Bisa Jadi Penyebab Kecelakaan

Ops Keselamatan, Satlantas Polres Lumajang Pamerkan Sepeda Protolan

Penulis : lumajangsatu.com -
Ops Keselamatan, Satlantas Polres Lumajang Pamerkan Sepeda Protolan
Polisi memamerkan kendaraan tak standart dalam operasi keselamatan semeru 2022

Lumajang - Satlantas Polres Lumajang gelar kampanye Operasi Keselamatan Semeru Tahun 2022 dengan menampilkan beberapa kendaraan yang berpotensi menjadi penyebab kecelakaan. Kasat Lantas Polres Lumajang AKP Bayu Halim Nugroho mengatakan dengan adanya roadshow seperti ini masyarakat bisa memahami pentingnya keselamatan dalam berkendara.

Selain itu pihaknya juga meminta kepada masyarakat agar menyiapkan kelengkapan surat- surat kendaraan dan mematuhi protokol kesehatan. "Pandemi belum berakhir, jadi tetap terapkan prokes" kata AKP Bayu, Rabu (2/3/2022).

Operasi Keselamatan Semeru digelar selama 14 hari mulai tanggal 1 sampai 14 Maret 2022.Operasi kali ini akan lebih mengedepankan sosialisasi dan imbauan, lalu tindakan preventif melalui penggelaran kekuatan menghadirkan anggota di lapangan.

Dia berharap kehadiran anggota di lapangan dapat mengurai tingkat kepadatan kendaraan. Dia mengatakan anggota tetap akan memberi tilang kepada pengendara yang melakukan pelanggaran lalu lintas kasat mata.(Ind/yd/red)

Editor : Redaksi

Kampus Lumajang

STKIP PGRI Lumajang Gelar Workshop Virtual Reality For Education Bersama Pendekar VR Jawa Timur

Lumajang- STKIP PGRI Lumajang kembali menunjukkan komitmennya dalam inovasi pendidikan dengan menggelar workshop desain media pembelajaran berbasis Virtual Reality (VR). Acara yang berlangsung mulai tanggal 5 – 7 Juni 2024 ini, menjadikan STKIP PGRI Lumajang sebagai satu-satunya kampus di Lumajang yang memberikan pelatihan berfokus pada teknologi VR dalam Pendidikan.

Nama : Naomi Nathanael

Mahasiswa Perlu Peka Menyikapi Kenaikan Harga Pokok Masyarakat

Surabaya - Kenaikan harga bahan pokok, termasuk bahan bakar minyak (BBM), merupakan isu yang kerap kali menimbulkan keresahan di tengah masyarakat. BBM adalah komponen vital yang mempengaruhi hampir setiap aspek kehidupan, mulai dari transportasi hingga produksi barang dan jasa. Ketika harga BBM naik, efek domino yang dihasilkan bisa merambah ke berbagai sektor, mengakibatkan kenaikan biaya hidup secara keseluruhan. Dalam situasi seperti ini, peran mahasiswa sebagai agen perubahan sosial sangatlah krusial. Namun, tidak semua mahasiswa memiliki kepekaan atau pemahaman yang cukup dalam menyikapi fenomena ini.