Pasar Ramadhan 1435 H Diburu Warga Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Pasar Ramadhan 1435 H Diburu Warga Lumajang
Lumajang(Rokhmad/lumajangsatu.com)
Lumajang(lumajangsatu.com)- Pasar Ramadhan yang digelar oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Lumajang melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan Lumajang, di Buru Warga, Selasa (15/07/2014). Pasalnya harga barang-barang sembako lebih murah di banding pasar tradisional pada umumnya.

Ida, salah satu pedagang asal kelurahan sumbersuko yang berjualan di stand pasar ramadhan, mengatakan, dari pemerintah daerah sengaja diminta untuk menjual barang-barang kebutuhan pokok sembako dengan harga yang lebih murah. "Katanya pak bupati, ini pasar untuk membantu warga, jadi harus lebih murah mas," ungkapnya.

Lebih lanjut, ia menambahkan, barang-barang yang dijual di area Pasar Ramadhan ini beraneka ragam mulai dari beras, minyak goreng, gula dan kebutuhan pokok lainnya. "Yang paling laris berasnya mas," tambahnya wanita itu.

Ia berharap, pasar ramadhan ini terus digalakkan pada setiap momentum ramadhan agar masyarakat lumajang bisa lebih mudah membeli barang-barang kebutuhan pokok menjelang hari raya idul fitri. "Kalau bisa setiap tahun, pasar seperti ini digelar di alun-alun saja mas, selain alun-alun adalah jantung kota, barang-barang dagangan kami jauh labih laris," harapnya.(Mad/red)

Editor : Redaksi

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.

Pastikan Tak Digunakan Sembarangan

Kapolres Periksa Senjata Api Milik Anggota Polres Lumajang

Lumajang - Propam Polres Lumajang, memeriksa senjata api (senpi) dinas milik personel Polres Lumajang. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Lumajang, diikuti personel pemilik senpi dinas di jajaran polsek dan Polres Lumajang, Rabu (18/12/2024). Tujuannya pemeriksaan senpi jelas, untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan senjata dan menjaga keamanan serta ketertiban.