Siapkan 10 Ribu Vaksin

Lumajang Mulai Lakukan Vaksinasi PMK Hewan Ternak

Penulis : lumajangsatu.com -
Lumajang Mulai Lakukan Vaksinasi PMK Hewan Ternak
Proses vaksinasi PMK di Kabupaten Lumajang

Lumajang - Pemerintah Kabupaten Lumajang menyiapkan 10.000 dosis vaksin PMK untuk pencegahan wabah penyakit mulut dan kuku. Dari dosis vaksin tersebut diprioritaskan untuk sapi perah baik kandang komunal maupun kandang pribadi.

Vaksinasi perdana di Lumajang berada di Kandang Sapi Perah Dusun Alas Malang Desa Bondoyudo Kecamatan Sukodono. Pada tahap ini vaksin dilakukan ke sapi perah yang rata-rata metode peternaknya menggunakan sistem kandang komunal dan diutamakan sapi yang tidak terpapar PMK.

Selain vaksin petugas menyuntikkan vitamin penambah stamina dan nafsu makan, agar imun ternak bisa tetap terjaga pada tahap awal. Sedangkan menurut Bupati Lumajang Thoriqul Haq mengatakan bahwa dari dosis 10.000 itu dibagi menjadi dua.

"7000 dosis untuk sapi perah dan 3000 untuk sapi potong" kata Thoriq Senin, (27/6/2022).

Hingga kini Kabupaten Lumajang masuk dalam zona merah daerah PMK di Jawa Timur dengan jumlah kasus mencapai 7000 lebih gernak yang dinyatakan positif terpapar PMK.(Ind/yd/red)

Editor : Redaksi

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.

Pastikan Tak Digunakan Sembarangan

Kapolres Periksa Senjata Api Milik Anggota Polres Lumajang

Lumajang - Propam Polres Lumajang, memeriksa senjata api (senpi) dinas milik personel Polres Lumajang. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Lumajang, diikuti personel pemilik senpi dinas di jajaran polsek dan Polres Lumajang, Rabu (18/12/2024). Tujuannya pemeriksaan senpi jelas, untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan senjata dan menjaga keamanan serta ketertiban.