Dideklarasikan Ketua Umum

NasDem Lumajang Siap Kawal Anis Baswedan Capres 2024

Penulis : lumajangsatu.com -
NasDem Lumajang Siap Kawal Anis Baswedan Capres 2024
Ustman Afandi S.Pd, Sekretaris DPD NasDem Kabupaten Lumajang

Lumajang - DPP Partai NasDem resmi mendeklarasikan Anis Baswedan menjadi Calon Presiden (Capres) 2024. Dekalarasi tersebut disambut antusias oleh kader-kader NasDem di Kabupaten Lumajang.

Ustman Afandi S.Pd, Sekretaris DPD NasDem Lumajang mengatakan siap mengawal dan memenangkan calon Presiden dari NasDem yakni Anis Baswedan. "Kita sebagai kader, maka hukumnya wajib tegak lurus dan mengawal memenangkan calon Presiden dari partai NasDem Anis Baswedan," ujar Ustman, Senin (02/10/2022).

Sejak dumumkan, maka NasDem Lumajang akan melakukan kerja-kerja politik, konsolidasi kader untuk mengusung Anis Baswedan. Semua kader akan mengenalkan Anis Baswedan sebagai calon Presiden yang diusung oleh partai NasDem.

"Kita akan melakukan kerja-kerja politik dan mengenalkan Anis Baswedan sebagai calon Presiden dari NasDem," paparnya.

Seperti diketahui, Surya Paloh ketua umum DPP NasDem sudah mendeklarasikan Anis Baswedan menjadi calon presiden 2024. Sedangkan siapa yang akan mendampingi Anis Baswedan, kader NasDem memasrahkan penuh kepada ketua umum.

"NasDem sudah resmi umumkan calon Presiden, sedangkan untuk wakilnya, kita pasrahkan penuh pada ketua umum," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Tim Gabungan

Wow, Polisi Temukan Lagi 1.500 Tanaman Ganja di TNBTS Lumajang

Lumajang -Tim gabungan Polres Lumajang kembali berhasil mengungkap ladang ganja di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS), tepatnya di Dusun Pusung Duwur, Desa Argosari, Kecamatan Senduro. Dalam operasi kali ini, petugas berhasil menemukan lima titik lahan yang ditanami ganja dengan total keseluruhan mencapai 1.500 batang. 

Forum Group Discussion

Polda Jatim Gandeng Influencer Sukseskan Pemilu Damai

Lumajang - Dalam rangka menyukseskan Pilkada Serentak 2024 yang semakin dekat, Ditintelkam Polda Jawa Timur menggelar Forum Group Discussion (Forum Group Discussion bersama para influencer se-Jawa Timur. Bertempat di Gedung Mahameru Polda Jatim, forum ini mengusung tema “Cooling System: Menciptakan Pemilu Damai Melalui Sinergi Digital” Selasa (01/10/24).