Hari Sumpah Pemuda
Bupati Lumajang Ajak Pemuda Jauhi Narkoba
Lumajang - Bupati Lumajang Thoriqul Haq (Cak Thoriq) berpesan, agar pemuda Indonesia menjauhkan diri dari pengaruh buruk narkoba. Hal ini disampakan oleh orang nomor satu d kaki Gunung Semeru dalam arahannya di Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 Tahun 2022, di Alun-alun Lumajang, Jumat (28/10/2022).
"Nak, jangan terpengaruh narkoba, itu yang akan menghancurkan kalian, itu yang akan menghancurkan masa depan kalian. Pemuda hari ini adalah bersih dari narkoba. Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 94 tahun 2022 ini menjadi momentum meraih harapan yang lebih baik," tuturnya.
Mash kata Bupati, peringatan Hari Sumpah Pemuda adalah upaya pemerintah menghadirkan sejarah masa lalu untuk direnungkan, dipelajari, ditemukan kristalisasi pembelajaran kebaikan untuk dijadikan teladan dan inspirasi penggerak langkah menuju visi bangsa yang besar.
Lanjut dia, adapun tema peringatan Hari Sumpah Pemuda saat ini adalah “Bersatu Bangun Bangsa”. Tema tersebut memberikan pesan mendalam bahwa bersatu padu adalah harga mati yang harus dikuatkan untuk membangun ketangguhan, dengan ketangguhan dan persatuan menjadi kekuatan untuk melakukan pembangunan peradaban yang unggul sebagai eksistensi bangsa Indonesia.
Menurut Cak Thoriq, sebagai calon pemimpin di masa datang, dirinya menaruh harapan besar kepada anak-anak di Lumajang. Oleh karena itu, ia berpesan agar para generasi muda Lumajang membekali diri dengan berbagai keterampilan dan aktif mengikuti organisasi sebagai modal pengalaman di masa depan.
"Anak-anakku pilihan bahwa anak-anak berprestasi, mempunyai kegiatan di berbagai tempat itu sudah tepat karena itu yang akan melatih anak-anakku para pemuda untuk berinteraksi sekaligus modal kelak menjadi pemimpin di masa datang yang terlatih," ungkapnya. (komin/red)
Editor : Redaksi